Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utama
KOMPAS.TV - Pemerintah menggelar Perayaan Imlek Nasional yang berlangsung sejak 17 Februari hingga 3 Maret 2026. Dalam rangkaian perayaan tersebut, pemerintah juga meresmikan logo baru Imlek Nasional 2026.

Mengusung tema Harmoni Imlek Nasional, pemerintah ingin menghadirkan perayaan Imlek yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Rangkaian kegiatan akan diisi dengan festival lampion, parade Imlek, stan UMKM, hingga museum terbuka.

Melalui kegiatan Perayaan Imlek Nasional ini, panitia juga menyebut akan melakukan penggalangan dana yang akan disalurkan untuk bantuan bencana di sejumlah daerah.

Kolaborasi dan akulturasi dalam perayaan Imlek kali ini turut tergambar dalam logo resmi yang dirilis pemerintah, dengan lambang kuda api yang dihiasi ornamen batik Nusantara.

Baca Juga Imlek 2026 di Jakarta Bakal Interaktif, Rano Karno Sebut Pemprov DKI Buka Sayembara Konsep Perayaan di https://www.kompas.tv/regional/645019/imlek-2026-di-jakarta-bakal-interaktif-rano-karno-sebut-pemprov-dki-buka-sayembara-konsep-perayaan

#imleknasional #imlek2026 #perayaanimlek

Sahabat KompasTV, Mulai 1 Februari 2026 KompasTV pindah channel. Dapatkan selalu berita dan informasi terupdate KompasTV, di televisi anda di Channel 11 pada perangkat TV Digital atau Set Top Box. Satu Langkah lebih dekat, satu Langkah makin terpercaya!


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/646839/pemerintah-gelar-perayaan-imlek-nasional-2026-resmikan-logo-kuda-api-berornamen-batik
Transkrip
00:00Pemerintah menggelar perayaan Imlek Nasional sejak 17 Februari hingga 3 Maret 2026.
00:07Peresmian logo baru juga dilakukan dalam rangka perayaan Imlek 2026.
00:12Mengambil tema Harmoni Imlek Nasional, pemerintah ingin hadirkan perayaan Imlek yang berbeda.
00:18Rangkaian kegiatan ini akan diisi dengan Festival Lampion, Parade Imlek, Stand UMKM hingga Museum Terbuka.
00:24Lewat kegiatan perayaan Imlek Nasional, panitia sebut akan lakukan penggalangan dana untuk bantuan bencana di sejumlah daerah.
00:54Api itu mengobarkan semangat. Di depan mulutnya sang kuda sama di kakinya kuda itu menunjukkan kalau di mulutnya itu kita berarti harus sangat penuh dengan wisdom pada saat kita berbicara.
01:10Dan dengan energi yang luar biasa dari kaki seekor kuda, kita tetap tidak liar. Tapi setiap step adalah penuh makna.
01:19Terima kasih telah menonton!
Komentar

Dianjurkan