Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utama
SUMENEP, KOMPAS.TV - Tabrakan beruntun yang melibatkan mobil, sepeda motor, dan sebuah toko kelontong terjadi di Sumenep, Jawa Timur. Sopir mobil diduga mengantuk sehingga kurang fokus saat mengemudi.

Inilah rekaman CCTV yang memperlihatkan detik-detik tabrakan beruntun di Jalan Raya SumenepKalianget, Jawa Timur, Senin kemarin.

Dalam rekaman CCTV, sebuah mobil terlihat melaju dari arah Kalianget menuju Kota Sumenep. Mobil tersebut tiba-tiba menabrak dua kendaraan roda dua yang sedang terparkir, lalu menghantam gerobak pedagang kaki lima.

Berdasarkan hasil pemeriksaan polisi, sopir mobil diduga mengantuk sehingga kurang fokus saat mengemudi.

Akibat kecelakaan ini, dua orang mengalami luka-luka dan saat ini masih menjalani perawatan di rumah sakit.

Sahabat KompasTV, Mulai 1 Februari 2026 KompasTV pindah channel. Dapatkan selalu berita dan informasi terupdate KompasTV, di televisi anda di Channel 11 pada perangkat TV Digital atau Set Top Box. Satu Langkah lebih dekat, satu Langkah makin terpercaya!

Baca Juga Pesawat Smart Air Mendarat Darurat, 13 Penumpang Berhasil Diselamatkan di https://www.kompas.tv/regional/646620/pesawat-smart-air-mendarat-darurat-13-penumpang-berhasil-diselamatkan

#kecelakaan #tabrakan #mobiltabrakmotor #lakalantas

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/646623/cctv-rekam-detik-detik-mobil-hantam-warung-pinggir-jalan-dan-motor-diduga-sopir-ngantuk-berut
Transkrip
00:00Tabrakan beruntun yang melibatkan mobil, motor, dan toko kelontong terjadi di Sumeneb, Jawa Timur.
00:06Sopir mobil diduga mengantuk sehingga kurang fokus saat mengabudi.
00:16Inilah rekaman CCTV yang memperlihatkan detik-detik tabrakan beruntun di Jalan Raya Sumeneb, Kalianget, Jawa Timur pada Senin kemarin.
00:26Dalam rekaman CCTV, sebuah mobil terlihat melaju dari arah Kalianget menuju kota Sumeneb.
00:33Mobil tiba-tiba menabrak dua kendaraan roda dua yang sedang terparkir, lalu menghantam gerobak pedagang kaki lima.
00:40Berdasarkan hasil pemeriksaan polisi, sopir diduga mengantuk sehingga kurang fokus saat mengemudi.
00:46Akibat kecelakaan, dua orang mengalami luka-luka dan sedang menjalani perawatan di rumah sakit.
00:56Dugaan sementara?
01:24Dugaan sementara untuk pengemudi roda empat, ya apa itu, nantuk.
Komentar

Dianjurkan