KOMPAS.TV- Pakar telematika dan mantan Menteri Pemuda dan Olahraga atau Menpora Roy Suryo bertolak ke Syndey, Australia pada Sabtu, 1 November 2025. Ia ke Kampus University Technology of Sydney atau UTS, menelusuri riwayat pendidikan dari Wakil Presiden Republik Indonesia Gibran Rakabuming.
Selasa, 4 November 2025 ia tiba di tanah air dengan mengaku membawa sejumlah bukti yang Roy yakini 99,9% Wapres Gibran Rakabuming tak punya ijazah setingkat Sekolah Menengah Atas atau SMA.
Bukti yang dikumpulkan oleh Roy dijadikannya bekal untuk mencabut status Wakil Presiden dari Gibran Rakabuming, dan keputusan dari Komisi Pemilihan Umum atau KPU harus dibatalkan.
Sahabat Kompas TV, berikan pendapat Anda mengenai berita tersebut. Tulis dengan bijak di kolom komentar ya!
Baca Juga Prabowo Bantah Dikendalikan: Tegaskan Jokowi Tak Pernah Titip Apa pun, Minta Publik AkuI Kinerja di https://www.kompas.tv/nasional/628495/prabowo-bantah-dikendalikan-tegaskan-jokowi-tak-pernah-titip-apa-pun-minta-publik-akui-kinerja
Editor Video: Joshua Victor
#roysuryo#wapresgibranrakabuming#gibran#jokowi
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/628508/kronologi-roy-suryo-ke-sydney-telusuri-kampus-wapres-gibran-rakabuming-99-9-tak-punya-ijazah