Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utama
JAKARTA, KOMPAS.TV - Resah dengan program MBG yang dinilai bermasalah, sejumlah warga dari Koalisi Perempuan Indonesia, ICW, ahli gizi hingga orangtua murid melakukan aksi tolak Makan Bergizi Gratis di depan gerbang IRTI, Monas.

Mereka menuntut lembaga Badan Gizi Nasional dan Presiden, bertanggung jawab atas keracunan di berbagai wilayah, serta mendesak membuka hasil investigasi kasus keracunan massal MBG.

Desakan evaluasi kasus keracunan MBG juga disuarakan Komisi Perlindungan Anak Indonesia.

Lebih lengkap, kita akan membahas bersama Komisioner KPAI, Dyah Puspitarini.

Baca Juga Anggota DPR ke Kepala BGN: Saya Kaget Cucu Mahfud MD Juga Keracunan MBG di https://www.kompas.tv/nasional/620715/anggota-dpr-ke-kepala-bgn-saya-kaget-cucu-mahfud-md-juga-keracunan-mbg

#mbg #keracunanmbg #kpai
_

Sahabat KompasTV, apa pendapat kalian soal berita ini? Komentar di bawah ya!

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/620717/full-marak-keracunan-mbg-komisioner-kpai-ungkap-temuan-saat-tinjau-sppg-kompas-malam
Transkrip
00:00Intro
00:00Terima kasih telah menonton
00:30Sejumlah warga dari Koalisi Perempuan Indonesia, ICW, Ahli Gizi, hingga orang tua murid melakukan aksi tolak makan bergizi gratis di depan gerbang Irti Monas
00:43Mereka menuntut Lembaga Badan Gizi Nasional dan Presiden bertanggung jawab atas keracunan di berbagai wilayah serta mendesak membuka hasil investigasi kasus keracunan masal MBG
00:55Menganggap punya keresahan yang sama bahwa program MBG ini sudah sangat bermasalah
01:02Apalagi jumlah keracunan itu sudah lebih dari 7.000 anak
01:07Itu adalah data yang terungkap
01:10Kami hari ini menuntut untuk program MBG ini dihentikan, kemudian dievaluasi secara total, kemudian dibuka ke publik penggunaan anggarannya, penggunaan dananya yang sudah selama ini digunakan
01:24Terbaru di Banjar, 68 siswa SMP Negeri mengalami mual, pusing dan sesak napas, usai menyantap menu makan bergizi gratis pada Rabu siang
01:43Awalnya, 18 siswa menunjukkan gejala dan dibawa ke RSU Banjar Patromat
01:50Namun, jumlah terus bertambah
01:53Di Jakarta sebelumnya, SDN Negeri 1 Gedong di Pasarbo, Jakarta Timur terpaksa memberhentikan program MBG
02:02Pasca 21 siswanya mengalami keracunan
02:06Kepala Badan Pengawasan Obat dan Makanan menyebut, dari uji laboratorium terhadap sampel MBG di beberapa wilayah, 17 persen sampel yang diuji positif mengandung bakteri
02:20Dan sejumlah kasus ditemukan dari SPPG yang baru beroperasi
02:25Dari pemantauan kami, bahwa at least terkonfirmasi yaitu 17-16 persen dari data kami yaitu mikrobiologi yaitu staphylococcus, basilus, salmonella
02:38Serta dari kimia terkonfirmasi yaitu isistamin
02:4218 dari 19 SPPG yang bermasalah tadi
02:46Ternyata itulah semua yang masih menimbulkan masalah sekarang ini
02:54Sehingga kita lihat mulai dari bulan Juli sampai dengan September awal ini
02:59Itu meningkat karena masalahnya di SPPG tersebut
03:03Untuk mendukung higienis kinerja SPPG, Kemenkes menyebut, setiap SPPG harus mengantongi dua sertifikasi
03:12Yaitu sertifikat laik, higienis sanitasi, dan sertifikat hazard analysis and critical control point
03:21Kemenkes juga akan melibatkan tenaga kesehatan di daerah dan puskesmas
03:26Untuk mengawasi pelaksanaan makan bergizi gratis menghindari potensi keracunan MBG
03:32Seluruh dinas kesehatan, tolong bantu teman-teman di BGN
03:36Agar bisa ngecek bahan makanannya seperti apa
03:40Cara masaknya dan orangnya seperti apa
03:43Lingkungannya seperti apa
03:44Sampel pangannya seperti apa
03:46Dan juga seperti yang tadi Pak Dadan bilang ada tes cepatnya
03:50Karena ini kan sudah dilakukan secara rutin oleh 10.000 puskesmas
03:54Mereka sudah lakukan, orangnya ada
03:56Nah itu sekarang kita kerahkan untuk bisa men-support BGN
03:59Buntut maraknya keracunan MBG
04:03Anggota Komisi 9 DPR RI Edi Wuryanto mempertanyakan
04:07Soal peraturan Presiden mengenai tata kelola program MBG
04:11Ia menyebut telah berkali-kali menagih perpres soal MBG
04:15Namun tak kunjung terbit
04:18Kapan perpresnya turun Pak
04:21Anda bisa bayangkan 82 juta penerima manfaat
04:29Makanan siap saji di seluruh wilayah Indonesia
04:33Kalau Anda nggak punya perpres
04:36Bagaimana Anda mau melibatkan kementerian lintas sektoral dan pemerintah daerah
04:40Ini mau sampai kapan ini turunnya ini
04:44Ya pasti gaduh Pak
04:47Yang buat gaduh Anda sendiri
04:49Kami sudah mengingatkan beberapa kali
04:51Kapan perpresnya turun
04:53Sebelumnya Kepala BGN Dadan Hindayana menyebut
04:57Perpres tata kelola MBG akan ditanda tangani Presiden dalam minggu ini
05:02Sejumlah evaluasi sudah diterapkan pasca keracunan masal MBG
05:07Di antaranya dengan melibatkan komite sekolah
05:10Untuk pengawasan MBG serta membatasi jumlah penerima manfaat
05:14Bagi SPPG yang kemampuannya terbatas
05:17Yang diselesaikan terkait perpres tata kelola makan bergiji
05:23Yang mudah-mudahan minggu ini sudah ditatangani oleh Bapak Presiden
05:29Karena ini dukungan terhadap rokan makan bergiji sudah sangat urgen dilakukan
05:35Tidak hanya masalah keamanan, sanitasi, higieni, penanganan korban
05:41Tapi juga kebutuhan rantai pasok yang semakin besar
05:44Pemerintah perlu segera melakukan evaluasi dalam tata kelola pelaksanaan MBG
05:50Pasca ratusan siswa mengalami keracunan
05:53Jangan sampai program yang bertujuan meningkatkan kualitas sumber daya manusia ini
05:59Justru menjadi bumerang bagi pemerintah
06:02Karena penolakan dari masyarakat
06:04Tim Liputan Kompas TV
06:07Desakan evaluasi kasus keracunan MBG juga disuarkan oleh Komisi Pelindungan Anak Indonesia
06:17Saudara, lebih lengkap soal ini
06:19Kita akan bahas bersama dengan Komisioner KPAI
06:21Dia Puspitarini
06:23Selamat malam
06:24Assalamualaikum Budiah
06:25Selamat malam Mas Ibrahim
06:28Budiah, evaluasi, investigasi tengah dilakukan
06:33Tapi ini keracunan masih terus terjadi
06:36Tadi Gadot 148
06:38Apa yang salah?
06:40Apa yang harus segera diperbaiki sebetulnya ini Budiah?
06:43Kalau dari KPAI melihatnya
06:44Jadi begini
06:46Kami sudah melakukan pengawasan ini sejak bulan Juni ya
06:50Maaf, Mei
06:51Mei 2025
06:53Hingga kemarin Mas
06:54Saya kemarin turun sendiri
06:56Di SMP
06:58Negeri Sekul Cirebon
07:00Yang MBG-nya baru berjalan 2 hari
07:03Jadi kami ketika melakukan analisis dan kajian itu
07:08Tidak berdasarkan
07:09Oh ini sudah berjalan
07:10Yang baru saja pun kami lakukan
07:12Apa ya
07:14Pengawasan secara langsung
07:15Nah kami memang melihat
07:18Sejak dari awal
07:19KPAI sudah menyampaikan
07:20Bahwa ini bukan program yang mudah
07:24Yang kedua
07:24Sesuai dengan prinsip pelindungan anak
07:26Ini kan semua harus kembali ke kepentingan terbaik bagi anak
07:30Dengan artian
07:31Ketika mengedepankan kebijakan yang berpihak pada anak
07:35Itu dilihat dulu
07:36Ya dilihat dulu bagaimana kondisi anak
07:38Bagaimana kesiapan
07:39Seluruh stakeholder
07:41Ingat mas
07:42Untuk anak itu tidak hanya satu
07:45Tanggung jawab
07:47Satu
07:48Apa ya
07:49Lembaga misalnya BGM saja
07:50Itu sebenarnya
07:51Sejak dari awal kami mengingatkan
07:53Bahwa untuk
07:55Makan bergisi gratis
07:57Ini harus melibatkan
07:58Seluruh stakeholder
07:59Kalau temuan dari
08:01Temuan dari KPAI bagaimana ketika mengecek langsung
08:05Ke SPPG termasuk yang baru
08:07Dibangun
08:09Apakah ada
08:10Kejanggalan dari tata kelola
08:12Atau seperti apa
08:14KPAI melihatnya
08:15Kemarin
08:17Kemarin mas
08:18Baru hari
08:19Selasa ya
08:20Kami ke Cirebon
08:22Dan SPPG nya
08:23Kebetulan
08:24Hanya berjarak
08:26Sekitar 10 meter dari sekolah
08:27Yang kami
08:28Yang kami
08:29Awasi
08:30Ya memang
08:31Saat itu masih kondisi fresh ya
08:33Karena baru 2 hari beroperasi
08:35Tetapi ketika kami melihat
08:37Kondisi
08:38SPPG nya
08:39Memang masih belum
08:41Apa ya
08:41Belum lengkap ya
08:42Istilahnya
08:43Masih ini menyesuaikan
08:44Ini seadanya
08:45Dan lain sebagainya
08:46Jadi disini
08:47Terlihat bahwa
08:49Ternyata masih ada
08:50Kekurangan
08:52Kekurang siapan ya
08:53Dari sarana dan prasarana
08:55Kemudian juga
08:56Bagaimana
08:57Proses distribusinya
08:59Nah persoalan yang
09:00Terjadi
09:01Hari ini
09:02Ini kan satu
09:03Bahan baku ya
09:05Bahan baku
09:06Kemudian yang kedua
09:06Higienitas
09:07Kemudian yang ketiga
09:09Jarak ya
09:10Jarak
09:11Jarak itu mempengaruhi mas
09:12Kemudian yang keempat
09:14Adalah
09:15Bagaimana nanti
09:17Ketika anak-anak ini
09:18Menyantap
09:19Seperti hanya
09:20Misalnya di sekolah
09:20Ada satu sekolah
09:22Yang ketika kami awasi
09:23Itu jarak antara
09:25Kedatangan
09:26Makanan
09:27Dengan
09:28Dibagikan
09:29Itu memang
09:30Berjarak sekitar
09:31Dua jam
09:32Tiga jam
09:32Sehingga kan memang
09:33Itu mempengaruhi
09:34Kondisi
09:34Makanan ya
09:36Nah sehingga
09:37Kalau kemudian
09:38Kita bisa melakukan
09:40Evaluasi secara
09:40Menyeluruh
09:41Dan tidak hanya
09:42Pada satu institusi
09:44BGN saja
09:45Semuanya terlibat
09:46Saya yakin
09:47Sebenarnya ini bisa
09:48Segera diantisipasi
09:50Jangan sampai ada
09:51Anak menjadi korban
09:52Gitu mas
09:53Ini kan evaluasi
09:54Berjalan nih
09:55Budiah
09:56Investigasi juga dilakukan
09:57Bahkan di beberapa kasus
09:58Polisi turun tangan
09:59Melakukan penyelidikan
10:01Tapi keracunan juga masih
10:03Terjadi di daerah lainnya
10:05Kalau kami lihat ini
10:06Seolah-olah apakah
10:07Ada
10:08Tidak aware
10:10Dari SPPG yang lain
10:11Atau seperti apa sih
10:12KPAI melihat
10:14Kasus ini
10:14Oke begini mas
10:16Sekarang ini kan
10:17Semua seolah-olah
10:18Melakukan evaluasi
10:19Sendiri-sendiri
10:19Bisa gak
10:20Kalau evaluasinya itu
10:22Bersamaan
10:23Misalnya mas
10:24Berkoordinasi dulu
10:25Di daerah
10:26Garut misalnya ya
10:27Kepolisian
10:29Dinas kesehatan
10:30Bepom
10:31Kemudian
10:32Dinas pendidikan
10:33Kemudian
10:34DP3
10:35P2AP
10:36P2KP
10:37Misalnya ya
10:37Dan dinas sosial sekalian
10:39Duduk bersama
10:40Ini nanti ke bagian ini
10:42Ini evaluasi bagian ini
10:43Ini evaluasi bagian ini
10:44Ini dilakukan di sini
10:45Ini dilakukan di sini
10:46Itu kan bisa mas
10:47Seperti itu
10:48Tetapi
10:48Kenyataannya hari ini
10:50Adalah
10:50Ini berjalan sendiri
10:52Kepolisian berjalan sendiri
10:53TNI berjalan
10:54Kemudian
10:55Dinas kesehatan
10:57Berjalan sendiri
10:58Puskesmas berjalan sendiri
10:59Kemudian
11:00BGN berjalan sendiri
11:01Ya sudah
11:01Hasilnya tidak komprehensif
11:03Hasilnya adalah
11:05Masih ada terjadi
11:06Kekurangan
11:07Yang mengakibatkan
11:08Anak keracunan
11:09Budi tapi mungkin
11:10Kalau misalkan
11:11Dilakukan evaluasi
11:14Dan penutupan
11:14Secara parsial
11:15Misalkan Garut
11:16Karena minggu kemarin
11:16Keracunan
11:17Tadi keracunan lagi
11:18Misalkan Garut
11:19Parsial dihentikan
11:20Sementara
11:21Wilayah lain
11:22Tetap jalan
11:23Mungkin gak secara parsial
11:24Seperti itu per wilayah
11:25Sebenarnya begini mas
11:27Secara umum kami menawarkan
11:29Dua alternatif
11:30Yang pertama adalah
11:32Program ini dihentikan dulu
11:33Terutama di daerah-daerah KLB
11:36Dihentikan ini bisa
11:38Satu minggu
11:39Dua minggu
11:40Dan kalau sudah kita evaluasi
11:42Menyeluruh
11:43Termasuk anak-anak yang
11:45Keracunan ini
11:46Kembali pulih
11:46Begitu ya
11:47Nah itu mungkin akan
11:49Lebih baik seperti itu
11:50Nah alternatif yang kedua
11:51Oke
11:52Program tetap berjalan
11:54Tetapi sesegera mungkin
11:55Duduk bersama
11:56Karena kalau tidak duduk bersama
11:58Ya sudah mas
11:59Akan terjadi lagi
12:00Dan terus
12:01Menerus ya
12:02Nah makanya
12:03Dua alternatif ini
12:04Kita tawarkan
12:05Di seluruh Indonesia
12:06Terutama daerah-daerah
12:08Dengan KLB
12:08Karena kita berhitung
12:10Dengan nyawa
12:11Kita berhitung
12:12Dengan tumbuh kembang anak
12:14Dan kita juga berhitung
12:15Dengan bagaimana
12:17Sustainability program ini
12:18Selanjutnya
12:19Ini sudah mau setahun
12:20Nah kalau kemudian
12:21Ada tuntutan anggaran
12:22Dan lain sebagainya
12:23Oke itu nanti
12:24Tetapi yang terpenting adalah
12:26Risk-nya
12:27Emergensi
12:28Yang harus dilakukan
12:29Untuk anak-anak
12:30Itu
12:30Memang kalau kita bicara
12:32Anggaran ya
12:33Besar sekali mas
12:33Kalau dilihat dari
12:35SPPG yang sudah berjalan
12:36Dan kemudian juga
12:37Mohon maaf
12:38Kami juga menemukan
12:39Beberapa menu
12:40Tidak sesuai
12:40Itu memang
12:42Perlu dipertanyakan
12:43Saya setuju itu
12:43Oke
12:44Tidak hanya saya
12:45KPAI dan kita
12:46Semua setuju
12:46Tetapi
12:47Kita juga harus melihat
12:49Mana yang harus
12:50Didahulukan
12:50Emergensi dulu
12:51Dan itu adalah
12:53Yang anggaran adalah
12:54Bisa nanti setelahnya
12:55Kalau sertifikasi
12:57Yang didorong
12:58Oleh Kemenkes
12:59Untuk dipercepat
13:00Dua sertifikasi
13:01Bagi SPPG
13:02Apakah itu juga bisa
13:03Jadi solusi
13:04Jaminan
13:04Kalau ke depan
13:06Anggaran racunan
13:07Bisa berkurang
13:08Sedikit banyak
13:10Itu bisa mas
13:11Tetapi ingat
13:12Tidak hanya itu juga
13:14Saya kira
13:15Person atau orang-orang
13:18Yang terlibat di SPPG
13:19Itu juga perlu kita
13:20Pahamkan loh mas
13:21Mohon maaf ya
13:22Mereka kan juga belanja
13:24Mereka juga datang
13:25Nah ketika
13:26Bahan baku itu datang
13:28Siapa yang
13:29Bersinggungan langsung
13:31Ya mestikan mereka yang
13:32Orang-orang yang ada
13:34Di SPPG itu
13:35Nah itu juga harus
13:36Dipahamkan
13:36Dalam arti
13:37Yang lembaganya kita
13:38Kita sertifikasi
13:40Tapi personalitynya
13:41Juga harus kita
13:42Kita dorong
13:43Untuk ditingkatkan lagi
13:44Nah
13:45Masalahnya lagi
13:46Kami menemukan
13:47Mohon maaf mas
13:48Teknis
13:48Orang-orang teknis
13:49Di belakang layar itu
13:50Ada yang mohon maaf
13:52Mereka lulusan SD
13:53Mereka lulusan SMP
13:55Ya
13:56Yang penting bekerja
13:57Nah sementara
13:58Kita kan perlu juga
13:59Orang-orang yang harus
14:00Paham bahwa
14:01Oh kalau udah bau kayak gini
14:02Ini gak bisa diproses
14:04Oh kalau sudah
14:05Warnanya sudah berubah
14:07Seperti ini
14:07Ini gak bisa
14:08Dimasak lagi
14:08Ada pengawasnya ya
14:10Yang kompeten
14:11Pengawas yang kompeten
14:12Dan juga
14:13Selalu memberikan edukasi
14:15Tentunya
14:15Agar sehat lah
14:16Anak-anak yang mendapatkan MBG
14:18Terima kasih
14:18Bu Diyah Puspitarini
14:21Anggota Komisioner
14:22KPAI
14:23Telah bergabung di program
14:24Kepas Malam hari ini
14:25Terima kasih

Dianjurkan