Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utama
KOMPAS.TV - Bank Mandiri kembali berkomitmen sebagai mitra strategis pemerintah untuk mendorong percepatan pembangunan perumahan nasional, bersama Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman.

Upaya itu dilakukan dengan menggelar sosialisasi kredit program perumahan.

Untuk mendorong percepatan pembangunan perumahan nasional, Bank Mandiri sebagai mitra strategis pemerintah bekerja sama dengan Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman, menggelar sosialisasi kredit program perumahan atau KPP.

Sosialisasi yang digelar di Tangerang ini diikuti berbagai elemen, mulai dari developer hingga pelaku usaha mikro.

Wakil Direktur Utama Bank Mandiri, Henry Panjaitan, menjelaskan dari keseluruhan peserta yang hadir, enam puluh persennya berminat mengikuti program kredit ini.

Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman, yang diwakili Dirjen Perumahan Perkotaan, Sri Haryati, memberikan apresiasi kepada Bank Mandiri dalam dukungan program pembangunan perumahan yang dicanangkan pemerintah. Selain itu, sosialisasi yang digelar berlangsung efektif dan efisien.

Dalam cakupan luas, kredit program perumahan menyasar pelaku usaha yang bergerak dalam penyediaan perumahan, seperti developer hingga UMKM yang membutuhkan biaya renovasi tempat usaha.

#mandiri #bankmandiri #kpp

Baca Juga PLN Perluas Kolaborasi Perkuat Ketahanan Energi di Ajang Electricity Connect 2025 di https://www.kompas.tv/advertorial/632451/pln-perluas-kolaborasi-perkuat-ketahanan-energi-di-ajang-electricity-connect-2025



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/632452/dorong-percepatan-pembangunan-perumahan-nasional-bank-mandiri-kerja-sama-dengan-kementerian-pkp
Transkrip
00:00Kita ke kabar lain, Saudara Bang Mandiri kembali berkomitmen sebagai mitra strategis pemerintah
00:05untuk mendorong percepatan pembangunan perumahan nasional bersama Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman.
00:11Upaya itu dilakukan dengan menggelar sosialisasi kredit program perumahan.
00:20Untuk mendorong percepatan pembangunan perumahan nasional,
00:23Bang Mandiri sebagai mitra strategis pemerintah
00:25bekerjasama dengan Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman menggelar sosialisasi kredit program perumahan atau KPP.
00:33Sosialisasi yang digelar di Tangerang ini diikuti berbagai elemen,
00:36mulai dari developer hingga pelaku usaha mikro.
00:39Wakil Direktur Utama Bang Mandiri, Henry Panjaitan bilang,
00:43dari keseluruhan peserta yang hadir, 60 persennya berminat mengikuti program kredit ini.
00:49Jadi ini kan dalam rangka menuju Indonesia emas.
00:53Jadi bagi Mandiri, support yang diberikan, ini kan kota ketiga.
00:59Kota ketiga dari Bandung, Medan, sekarang di Banten ya.
01:03Nanti kita juga akan menuju di Palembang dan mungkin Medan dulu ya.
01:08Di samping kita hitung volume ya,
01:13tadi hari ini kan ada 1.050 orang yang calon-calon debitur yang ikut secara online dan offline.
01:20Secara offline aja ada 520, itu 60 persen sudah mengajukan minat gitu ya.
01:27Kedua, tentu Bang Mandiri juga akan melakukan perbaikan percepatan proses ya.
01:33Jadi SLE-nya kami adalah 3 hari kerja gitu ya.
01:36Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman yang diwakili Dirijen Perumahan Perkotaan Triharyati
01:44memberikan apresiasi kepada Bang Mandiri dalam dukungan program pembangunan perumahan yang dicanangkan pemerintah.
01:51Selain itu, sosialisasi yang digelar berlangsung efektif dan efisien.
01:55Alhamdulillah diikuti oleh banyak sekali peserta luar biasa dari Bang Mandiri
02:03dan juga saya bisa melihat hari ini juga peserta yang hadir juga sangat tepat sasaran
02:09karena tadi saya cek juga pengembangnya cukup banyak ya.
02:13Ada ratusan yang hadir, kemudian juga ada kontraktor, ada pedagang bahan bangunan, dan juga UMKM segala jenis usaha.
02:20Dalam cakupan luas, kredit program perumahan menyasar pelaku usaha yang bergerak dalam penyediaan perumahan
02:29seperti developer hingga UMKM yang membutuhkan biaya renovasi tempat usaha.
02:35Niko Andriawan, Jamzari, Kompas TV, Tangerang, Banten.
Jadilah yang pertama berkomentar
Tambahkan komentar Anda

Dianjurkan