Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utama
KOMPAS.TV - Akibat jembatan yang rusak selama tiga tahun terakhir, sejumlah siswa Sekolah Dasar di Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, setiap hari terpaksa menyeberangi sungai berarus deras saat berangkat dan pulang sekolah.

Siswa bahkan sampai digendong oleh guru dan Bhabinkamtibnas setempat untuk menyeberangi sungai.

Demi bersekolah puluhan siswa Sekolah Dasar Negeri 0-0-6 Botteng, Kecamatan Mehalaan, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, harus menyeberangi derasnya sungai.

Satu-satunya jembatan penghubung rusak sejak tiga tahun terakhir dan tak kunjung diperbaiki.

Demi menjamin keamanan siswa, guru dan Bhabinkamtibnas bahu-membahu membantu siswa menyeberang dengan cara digendong.

#jembatanrusak #siswasd #seberangisungai

Baca Juga Modus Beli Bensin Eceran, Dua Pria Nekat Rampok Kalung Milik Penjual | BERITA UTAMA di https://www.kompas.tv/regional/625715/modus-beli-bensin-eceran-dua-pria-nekat-rampok-kalung-milik-penjual-berita-utama



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/625716/3-tahun-jembatan-rusak-siswa-di-mamasa-terpaksa-seberangi-sungai-berarus-deras-berita-utama

Dianjurkan