KOMPAS.TV - Dua pria nekat merampas kalung milik seorang nenek penjual bensin eceran di Bangkalan, Jawa Timur. Bermodalkan CCTV, polisi membekuk kedua pelaku.
CCTV merekam detik-detik aksi perampasan dua pria terhadap seorang nenek penjual bensin eceran di Arosbaya, Bangkalan, Jawa Timur.
Dengan modus pura-pura beli bensin eceran, kedua pelaku dengan cepat merampas kalung emas yang dipakai korban, dan langsung kabur.
Tim Satreskrim Polres Bangkalan berhasil membekuk kedua pelaku.
Kedua tersangka dijerat Pasal 365 KUHP tentang tindak pidana pencurian dengan kekerasan, dengan ancaman hukuman dua belas tahun penjara.
#bensineceran #rampok #jambret
Baca Juga Warga Geger! Temuan Jasad Pria di Dalam Sumur, Polisi Tak Temukan Tanda-Tanda Kekerasan | BERITA UTA di https://www.kompas.tv/regional/625714/warga-geger-temuan-jasad-pria-di-dalam-sumur-polisi-tak-temukan-tanda-tanda-kekerasan-berita-uta
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/625715/modus-beli-bensin-eceran-dua-pria-nekat-rampok-kalung-milik-penjual-berita-utama