00:00Saudara Polda Metro Jaya mengumumkan hasil pemeriksaan forensik dua kerangka yang ditemukan di salah satu gedung di kawasan Kuitang, Jakarta Pusat.
00:08Hasilnya kedua kerangka cocok dengan dua pengunjuk rasa yang hilang Agustus lalu.
00:14Selain polisi, sejumlah perwakilan juga dihadirkan seperti pemilik gedung, puslap for dan keluarga yang melaporkan kehilangan anggota keluarganya.
00:22Brikjen Sumihasri Purwanti Karolab Dokkes Polri bilang tim forensik sudah melakukan pemeriksaan secara mendalam termasuk identifikasi primer seperti gigi dan tulang.
00:35Hasilnya diketahui dua kerangka yang ditemukan identik dengan korban yang hilang saat demo rusuh Agustus kemarin.
00:42Pemeriksaan diperolah hasil kantong jenazah berisi pasti kerangka manusia yang sudah tidak lengkap keadaannya akibat kebakaran.
00:55Waktu kematian dari saat pemeriksaan sudah lebih dari satu bulan.
00:59Pada kantong jenazah nomor 0080, kita melakukan pemeriksaan identifikasi sekunder yaitu pemeriksaan tulang tengkorak dan panggul,
01:11ditemukan jenis kelamin laki-laki, klas mongoloid, dan pemeriksaan tulang panjang perkiraan gigi badan 158 sampai 168 cm.
01:23Dilakukan pemeriksaan identifikasi primer berupa pemeriksaan pada gigi yaitu odontologi forensik yang terdapat kesamaan titik dengan teknik superimpose.
01:38Dan dua, pengambilan sempel DNA dari tulang dari hasil pemeriksaan DNA dan odontologi forensik,
01:45bahwa nomor post-mortem 0080 cocok dengan antemortem 002 sehingga teridentifikasi sebagai Reno Syakputra Dewo,
01:58anak biologis dari Bapak Muhammad Yasin.
02:02B. Kantong jenazah 0081, dilakukan pemeriksaan identifikasi sekunder berupa perhiasan,
02:11ditemukan kalung dan kepala ikan pinggang.
02:13Setelah itu dilakukan pemeriksaan identifikasi primer berupa hasil pemeriksaan DNA dari tulang,
02:23nomor post-mortem 0081 cocok dengan antemortem 001 sehingga teridentifikasi sebagai Muhammad Warhan Hamid,
02:34anak biologis dari Bapak Hamid.
02:37Terima kasih.
02:38Polres Metro Jakarta Pusat mengungkap dua kerangka manusia di salah satu gedung yang terbakar saat unjuk rasa pada akhir Agustus lalu.
02:49Pedemuan dua kerangka pada 30 Oktober 2025 lalu dikaitkan dengan orang yang dilaporkan hilang sejak unjuk rasa akhir Agustus.
02:57Sebelumnya Kabin Humas Polda Metro Jaya, Kombes Budi Hermanto Bilang,
03:01tengah mendalami hasil uji DNA dan mencocokkan dengan sampel keluarga yang diduga terkait dengan temuan kerangka.
03:07Menurutnya sampel yang digunakan adalah dari pihak keluarga, namun karena jenazah sudah menjadi kerangka,
03:14maka yang digunakan sementara adalah dari gigi dan struktur tulang yang didapat saat dua kerangka dikirim ke Rumah Sakit Polri.
03:20Jadi sampel dari pihak keluarga tetapi yang digunakan karena ini sudah menjadi kerangka,
03:26yang digunakan sementara yaitu dari gigi dan struktur tulang.
03:30Ini yang kami dapat dari pemeriksaan pada saat pengiriman dua kerangka tersebut ke Rumah Sakit Polri.
03:37Polda Metro Jaya pun mengumumkan hasil pemeriksaan forensik dua kerangka yang ditemukan di salah satu gedung di kawasan Kuitang, Jakarta Pusat.
03:45Selain polisi, sejumlah perwakilan juga dihadirkan, seperti PT ACC yang menemukan kerangka itu,
03:50kontras termasuk pihak keluarga yang sebelumnya melaporkan kehilangan anggota keluarganya.
03:56Tim Liputan Kompas TV
03:57Untuk selengkapnya hasil pemeriksaan forensik dua kerangka yang ditemukan di salah satu gedung di kawasan Kuitang, Jakarta Pusat,
04:05kita tanyakan ke jurnalis Kompas TV, Fyadarahma Piliang, bersama jurukamera Dini Yusua.
04:11Rahma, apa temuan terbaru dari keterangan Polda Metro Jaya?
04:16Ya Lintang dan juga Saudara tentunya tadi sudah dilakukan rilis begitu ya dari Rumah Sakit Polri itu dalam hal ini adalah Polda Metro Jaya
04:27dan mengonfirmasi bahwa dua kerangka yang ditemukan di gedung ACC di kawasan Kuitang, Jakarta Pusat,
04:35merupakan cocok dengan Reno Syahputra dan juga Farhan Hamid yang merupakan dua orang hilang saat demo pada akhir Agustus 2025 lalu.
04:47Dari hasil pemeriksaan begitu ya ada juga kronologi yang disampaikan tadi kalau kita berbicara terlebih dahulu bagaimana dengan hasil pemeriksaan forensik begitu.
04:56Lintang dan juga Saudara dari pemeriksaan forensiknya tadi disampaikan oleh Karo Labdokes Polri, Brikjan Pol, Sumi Hasri, Perwanti.
05:07Dua kerangka jenazah itu yang ditemukan diperiksa baik itu dari pemeriksaan sekunder itu dari tulang yang ditemukan dan juga pemeriksaan primer itu adalah pemeriksaan gigi
05:19dan juga pemeriksaan perhiasan yang masih ada melekat begitu ya pada kerangka yang ditemukan di Kuitang tersebut.
05:29Dari hasil pemeriksaan tersebut juga dilakukan pemeriksaan DNA dan ini dinyatakan cocok dengan Reno Syahputra dan juga cocok dengan Muhammad Farhan
05:37yang hilang pada demo di Kuitang akhir Agustus 2025 lalu Lintang dan juga Saudara.
05:43Nah ada yang menarik begitu ya tadi disebutkan bahwa terkait dengan kronologi penemuan jenazah yang kita ketahui bahwa ini sudah lebih dari dua bulan
05:51usai terjadinya kerusuhan di kawasan Kuitang Jakarta Pusat ini dimana dari keterangan Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat itu
06:01Maksud kami dari Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat AKBP Robi Herisa Putra berjadinya bahwa memang untuk dari proses kronologinya
06:14begitu ya memang pada tanggal 1 hingga tanggal 2 September itu sudah dilakukan oleh TKP.
06:20Pertama usai kebakaran terjadi dan juga ada pemeriksaan lanjutan dari pusla for Polri pada tanggal 19 September 2025.
06:26Nah baru ditemukan pada tanggal 30 Oktober 2025 inilah yang menjadi pertanyaan begitu ya kenapa lama begitu tapi dari pihak kepolisian itu dari pusla for itu
06:38menyebutkan bahwa memang untuk dari kerangka yang ditemukan apalagi dari korban kebakaran begitu memang ada waktu yang lama untuk bisa ditemukan
06:49atau tersium bau begitu lintana juga saudara tapi juga disebutkan tadi bahwa memang 2 kerangka tersebut cocok dengan Renosya Putra dan juga Muhammad Farhan Lintang.
06:59Rahma ini sudah teridentifikasi atas nama Renosya Putra dan Muhammad Farhan Lantas selanjutnya seperti apa langkahnya apakah kerangka ini langsung diserahkan kepada pihak keluarga atau seperti apa singkat saja Rahma?
07:11Ya tentunya penyerahan ini dilakukan usai solat Jumat atau lewat dari pukul 12 ini ya lintana juga saudara penyerahan akan dilakukan begitu kepada keluarga
07:24dan kami tadi sempat mewawancarai keluarga dan menyebutkan bahwa akan menerima langsung jenazah 2 korban kebakaran ini
07:32dan nanti akan dibawa ke kediaman masing-masing itu ada di Serang Banten dan juga di Cawa Timur
07:39namun untuk lebih lengkapnya apakah dari jenazah ini langsung dimakamkan ini dari pihak keluarga menyebutkan bahwa mereka masih dalam keadaan berduka
07:46dan akan melihat kembali apakah dimakamkan di Jakarta atau memang di kampung halaman masing-masing. Lintang.
07:53Baik nanti akan dilakukan penyerahan terhadap keluarga untuk selanjutnya akan dikebumikan.
07:59Terima kasih Rahma Piliang melaporkan langsung dari Rumah Sakit Polri Kramajati.