Happy Weekend! IHSG Menguat Dekati 7.200

  • 5 months ago
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 0,43% ke 7.165,54 sesi I Jumat (8/12) Sektor barang baku melonjak 2,69%. Sektor infrastruktur melesat 2,05%. Sektor energi menguat 1,91%. Sektor teknologi naik 0,54%. Penguatan sektoral masih di dominasi oleh saham Prajogo Pangestu dengan BREN nilai kapitalisasinya mencapai Rp1.080,32 T, bahkan beberapa kali menyalip posisi BBCA yang masih menduduki level teratas.

Dari global, Indeks utama Wall Street naik pada Kamis menghentikan penurunan tiga hari berturut-turut. Pasar kerja telah menjadi fokus investor minggu ini di tengah serangkaian rilis data yang beragam jelang pertemuan The Fed di pekan depan.