Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utama
KOMPAS.TV - Jenazah kopilot pesawat ATR 42-500, almarhum Muhammad Farhan Gunawan, dimakamkan di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, hari ini Minggu (25/01/2026).

Kesedihan keluarga mengiringi pemakaman jenazah kopilot pesawat ATR 42-500, Muhammad Farhan Gunawan, di Pemakaman Darrusalam Valey, Romang Loe, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Minggu pagi.

Almarhum Muhammad Farhan Gunawan adalah korban ke-7 yang berhasil teridentifikasi oleh Tim DVI Polda Sulawesi Selatan.

Korban ditemukan di kedalam jurang 300 meter, dan jasadnya terpaksa dievakuasi menggunakan helikopter karena terkendala medan yang cukup sulit.

Keluarga mengenang almarhum sebagai sosok yang berdedikasi tinggi terhadap pekerjaan. Keluarga juga berterima kasih kepada tim evakuasi gabungan yang berhasil menemukan seluruh korban.

#gowa #sulsel #pesawatatr

Baca Juga Pendaki AS Alex Honnold Mendaki Gedung Taipei 101 Tanpa Tali Pengaman di https://www.kompas.tv/internasional/646172/pendaki-as-alex-honnold-mendaki-gedung-taipei-101-tanpa-tali-pengaman



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/646174/suasana-haru-pemakaman-co-pilot-atr-42-500-di-gowa-kompas-petang
Transkrip
00:00Saudara jenazah Copilot pilot ATR-42500 almarhum Muhammad Farhan Gunawan
00:07dimakamkan di Kabupaten Goa, Sulawesi Selatan hari minggu ini.
00:30Kesedihan keluarga mengiringi pemakaman jenazah Copilot pesawat ATR-42500 saudara Muhammad Farhan Gunawan
00:43yang dimakamkan di pemakaman Darussalam di daerah Romangluwe Kabupaten Goa, Sulawesi Selatan pada minggu pagi.
00:51Almarhum Muhammad Farhan Gunawan adalah korban ketujuh yang berhasil teridentifikasi oleh tim DVI Polda, Sulawesi Selatan.
01:01Korban ditemukan di kedalaman jurang 300 meter dan jasadnya terpaksa dievakuasi menggunakan helikopter karena terkendala medan yang cukup sulit.
01:12Keluarga mengenang almarhum sebagai sosok yang berdedikasi tinggi terhadap pekerjaan.
01:17Keluarga juga berterima kasih kepada tim evakuasi gabungan yang berhasil menemukan seluruh korban.
01:29Farhan itu orang yang selalu riang, selalu penuh semangat dan juga dedikasinya tinggi.
01:35Terutama untuk impinya, terutama untuk menjadi pilot.
01:39Kita kenal dari kecil memang selalu punya cita-cita untuk jadi pilot dan tidak terwujud.
01:43Kita lihat dalam tujuh hari terakhir, delapan hari proses pencarian di medan yang sangat sulit.
01:51Kita sangat apresiasi kerja kerasnya teman-teman semua sampai akhirnya bisa menemukan seluruh kru dan penghubang yang menjadi korban dalam Polda Makan.
Komentar

Dianjurkan