00:00Gubernur Jakarta Pramono Anung mengatakan pihaknya masih mengkaji wacana Taman Mergasatwa Ragunan Jakarta untuk dibuka sampai malam hari.
00:14Menurut Pramono, masih butuh kajian dan riset mendalam sebelum akhirnya ide tersebut diputuskan.
00:20Ditemui di sela-sela agenda Job Festival di Jakarta Internasional Velodrome selasa 19 Agustus, Pramono menyebut ide operasional kebun binatang hingga malam hari bukan yang pertama.
00:33Negara-negara dimanapun sekarang yang namanya zoo, termasuk Singapur, Korea, Jepang, itu rata-rata buka pagi, siang, malam.
00:45Apakah Ragunan bisa? Tentunya kita atur dengan sangat rinci dan ini segera kita detilkan.
00:54Bahwa kalau memang nanti Ragunan dibuka, Ragunan itu luasnya 127 hektare dibandingkan Singapur yang hanya 28 hektare.
01:04Maka hampir 5 kalinya. Singapur aja malam juga bisa buka.
01:10Tetapi kalau Jakarta atau Ragunan buka, nggak boleh mobil pribadi masuk ke dalam.
01:15Yang ada adalah bas-bas yang disiapkan seperti di negara-negara maju dan tentunya nggak semua binatang yang bisa ditengok di malam hari.
01:27Pramono berharap pengkajian wacana tersebut bisa berjalan lancar karena ia optimistis dengan ekstensifikasi operasional kebun binatang Ragunan
01:37dapat berdampak pada roda ekonomi dan membuka lapangan kerja yang lebih luas bagi warga Jakarta.
01:45Dari Jakarta, Irfan Hadjansyah, Kantor Berita Antara, Buartaka.