Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utama
  • 5 bulan yang lalu
Pemblokiran rekening dormant oleh PPATK jadi polemik. PPATK memblokir ribuan rekening dormant, yang tidak aktif selama 180 hari, untuk melawan judi online.
Transkrip
00:00Lebih dari 140 ribu rekening bank di Indonesia ditemukan tidak aktif selama lebih dari 10 tahun.
00:05Nilainya fantastis, mencapai 428 miliar rupiah.
00:09Ini membuat PPATK akhirnya memblokir rekening dorman tersebut.
00:13Nah, apa sih rekening dorman? Pemblokirannya kira-kira merugikan atau melindungi masyarakat?
00:18Jelasin dong!
00:20Rekening dorman menurut PPATK merupakan rekening yang tidak menunjukkan aktivitas selama 180 hari atau 3 bulan.
00:26Ini tidak juga ada aktivitas di mobile banking, ATM, ataupun Tyler.
00:32Nah, kepala PPATK mengatakan pemblokiran rekening ini dilakukan demi mencegah praktik kejahatan finansial, terutama judi online.
00:40Ia bahkan mengklaim setelah pemblokiran, deposit untuk judi online ini turun dari 5 triliun menjadi 1 triliun rupiah.
00:49Tapi tidak semua orang atau tidak semua pihak setuju dengan langkah PPATK ini.
00:53Ada kritikan dari berbagai pihak, termasuk salah satunya dari mantan Menko Polhuka Mahfud MD.
00:59Mahfud MD menegaskan bahwa pemblokiran rekening hanya bisa dilakukan oleh 3 institusi.
01:06Bank Indonesia, Otoritas Jasa Keuangan, atau Kementerian Keuangan.
01:10PPATK bisa melakukan pemblokiran jika ada indikasi pidana di sana.
01:17Dan itu juga harus atas izin ketiga lembaga tersebut.
01:19Selain itu, di lapangan Republika pernah mewawancarai para pelaku judi online.
01:25Nah, yang jadi sasarannya PPATK ini, mereka bilang akan melakukan berbagai cara demi tetap berjudi.
01:32Sementara itu, bukan cuma pelaku kejahatan yang terdampak kebijakan PPATK ini.
01:36Banyak dari masyarakat yang juga kena imbasnya.
01:40Misalnya, orang tua atau mahasiswa yang ingin membayar UKT.
01:43Terus ada lagi petani-petani yang memang mengisi rekeningnya hanya di musim-musim panen.
01:49Atau masyarakat yang ingin berobat dan menggunakan dana daruratnya.
01:52Mereka nggak bisa nih gara-gara rekeningnya diblokir sama PPATK.
01:55Namun, yang terbaru PPATK mengatakan sudah membuka sebagian besar rekening yang mereka blokir.
02:02Mereka juga meminta untuk masyarakat tetap tenang setelah adanya isu yang mengatakan banyak masyarakat yang mengambil uang mereka dari rekening karena takut diblokir lagi.
02:12OJK juga akhirnya turun tangan.
02:13Mereka berencana merevisi aturan terkait rekening dorman ini.
02:17Agar apa? Agar hak nasabah dan bank lebih jelas.
02:20Tujuannya menjaga stabilitas keuangan supaya masyarakat tidak rugi.
02:23Rekening dorman bukan sekedar saldo tidur.
02:26Ini soal perlindungan, keadilan, dan transparasi.
02:29Semoga refesi aturan yang sudah ditetapkan nanti bisa jadi solusi yang adil bagi semua pihak.
02:35Jadi, gimana menurut Sobat Duit?
02:38Ada nggak yang kemarin rekeningnya kena blokir?
02:40Komen ya!
Jadilah yang pertama berkomentar
Tambahkan komentar Anda

Dianjurkan