Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utama
Penyebab keracunan massal yang menimpa ratusan warga di Kecamatan Gubug, Kabupaten Grobogan, akhirnya terungkap.

Hasil pemeriksaan laboratorium menunjukkan makanan yang dibagikan melalui SPPG Kwaron 1 Gubug terkontaminasi bakteri Escherichia coli atau E. coli.
Sebanyak 804 warga dilaporkan mengalami gejala muntah, diare, pusing, dan lemas setelah mengonsumsi makanan tersebut.
Menu yang dibagikan saat kejadian antara lain nasi kuning, telur dadar, lalapan selada dan timun, serta tempe keripik.

Dinas Kesehatan Kabupaten Grobogan telah melakukan penyelidikan epidemiologi dan pengujian sampel makanan. Hasilnya, bakteri E. coli diduga kuat menjadi penyebab keracunan massal ini.
Pemerintah Kabupaten Grobogan memastikan pemantauan dan pengawasan akan terus dilakukan selama tujuh hingga sepuluh hari ke depan.

———

Baca berita terpercaya lainnya di www.suaramerdeka.com dan unduh aplikasi Suaramerdeka.com di App Store & Play Store.

#suaramerdeka #suaramerdekacom #suaramerdekanetwork #keracunan #mbg #grobogan #bakteriecoli

Kategori

🗞
Berita
Transkrip
00:00Kibab keracunan masal yang menimpa ratusan warga di kacamatan gubuk Kabupaten Gerobogan akhirnya terungkap.
00:07Hasil pemeriksaan laboratorium menunjukkan makanan yang dibagikan melalui SPPG Cuarone 1 gubuk terkontaminasi bakteri S. serisiak coli atau E. coli.
00:19Sebanyak 804 warga dilaporkan mengalami gejala muntah, diare, pusing, dan lemas setelah mengonsumsi makanan tersebut.
00:27Menu yang dibagikan saat kejadian antara lain nasi kuning, telur dadar, lalapan selada, dan timun serta tempe kripik.
00:37Dinas Kesehatan Kabupaten Gerobogan telah melakukan penyelidikan epidemiologi dan pengujian sampel makanan.
00:44Hasilnya, bakteri E. coli diduga kuat menjadi penyebab keracunan masal ini.
00:49Pemerintah Kabupaten Gerobogan memastikan pemantauan dan pengawasan akan terus dilakukan selama 7 hingga 10 hari ke depan.
00:57Terima kasih telah menonton!
00:59Terima kasih telah menonton!
01:01Terima kasih telah menonton!
Komentar

Dianjurkan