Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utama
MALUKU BARAT DAYA, KOMPAS.TV - Seorang remaja tewas diterkam buaya saat mandi di Sungai Letahu, Maluku Barat Daya, usai memotong rumput di halaman rumah tetangga.

Peristiwa tragis menimpa James Ricard, remaja 17 tahun asal Desa Lurang, Kecamatan Wetar Utara, Maluku Barat Daya.

Hari hampir gelap ketika James baru selesai memotong rumput di halaman rumah tetangganya.

Ia lalu pamit untuk membersihkan diri di Sungai Letahu.

Namun nahas, saat berada di sungai, James tiba-tiba diterkam buaya.

Setelah pencarian hampir 24 jam, jenazah korban ditemukan Rabu (7/01/2026).

Jenazah dievakuasi dan diserahkan ke pihak keluarga.

Warga bersama polisi juga menangkap buaya sepanjang lima meter yang diduga menerkam korban.

Baca Juga Buaya Muara Seberat 200 Kg Ditemukan di Sawah Kota Bekasi, Begini Usaha Evakuasi oleh Damkar di https://www.kompas.tv/regional/639249/buaya-muara-seberat-200-kg-ditemukan-di-sawah-kota-bekasi-begini-usaha-evakuasi-oleh-damkar

#buaya #remajatewas #maluku

_

Sahabat KompasTV, apa pendapat kalian soal berita ini? Komentar di bawah ya!

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/642655/remaja-17-tahun-tewas-diterkam-buaya-saat-mandi-di-sungai-maluku-barat-daya-berut
Transkrip
00:00Saudara seorang remaja tewas di terkambuaya saat mandi di sungai Letahu, Maluku Barat Daya,
00:06usai memotong rumput di halaman rumah tetangga.
00:13Peristiwa tragis menimpa James Richard, remaja 17 tahun,
00:17asal desa Lurang, Kecamatan Wetar Utara, Maluku Barat Daya.
00:21Hari hampir gelap ketika James baru selesai memotong rumput di halaman rumah tetangganya.
00:27Ia lalu pamit untuk membersihkan diri di sungai Letahu.
00:31Namun nahas, saat berada di sungai, James tiba-tiba diterkambuaya.
00:36Setelah pencarian hampir 24 jam, jenazah korban ditemukan Rabu 7 Januari 2026.
00:43Jenazah dievakuasi dan diserahkan ke pihak keluarga.
00:48Para saksi menjelaskan di TKP bahwa yang bersambutan sempat batari yang mengetolongan.
00:53Para saksi pun sempat melakukan pertolongan, bahkan sampai dengan mengelurkan tangan.
00:59Namun pada saat mengelurkan tangan tersebut, buaya membawa korban langsung ke dasar sungai.
01:09Keluarga bersama polisi juga menangkap buaya sepanjang 5 meter yang diduga menerkam korban.
01:15Tim Liputan, Kompas TV
01:17Terima kasih telah menonton!
Jadilah yang pertama berkomentar
Tambahkan komentar Anda

Dianjurkan