Semangat gotong royong masih menyala di Brebes. Ratusan warga kompak kerja bakti menutup jalan longsor yang sudah mengganggu akses sejak awal tahun ini.
Jalan di Dukuh Jatimulya, Desa Watujaya ini longsor dengan kedalaman mencapai 9 meter. Lebarnya 30 meter. Meski talud penahan tanah sudah dibangun, material urugan masih sangat kurang.
Jumat pagi, warga berbondong-bondong turun tangan. Tak hanya bapak-bapak, kaum ibu juga ikut. Pemuda, Ansor, hingga relawan pemadam kebakaran bergabung.
Kerja bakti ini bagian dari program rutin setiap Jumat di Desa Watujaya. Tradisi gotong royong terus dijaga untuk merawat fasilitas umum dan lingkungan.
Kepala Desa berharap ada dukungan pemerintah dan pihak swasta. Dana desa saja tidak cukup. Namun dengan semangat seperti ini, warga optimis jalan longsor bisa teratasi.
Jadilah yang pertama berkomentar