Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utama
KOMPAS.TV - Timnas Indonesia menggelar latihan perdana jelang lawan Arab Saudi di babak keempat Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia.

Latihan Jumat (3/10/2025) malam waktu setempat diikuti 15 pemain, seperti Rizky Ridho, Ricky Kambuaya, Beckham Putra, Eliano Reijnders, Thom Haye, hingga Ramadhan Sananta yang merumput di Liga Malaysia.

Kluivert bilang, pemain lain akan bergabung secara bertahap dalam satu hingga dua hari ke depan.

Bagaimana Patrick Kluivert meracik skuadnya di tengah badai cedera yang mengganggu? Kita ulas bersama Mantan Bomber Andalan Timnas Indonesia, Zaenal Arief.

Baca Juga Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Pemain Timnas Indonesia Berangkat ke Arab Saudi di https://www.kompas.tv/olahraga/620886/jelang-kualifikasi-piala-dunia-2026-pemain-timnas-indonesia-berangkat-ke-arab-saudi

#timnas #patrickkluivert

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/olahraga/621234/timnas-indonesia-siap-hadapi-arab-saudi-zaenal-arief-kupas-strategi-kluivert-di-tengah-badai-cedera
Transkrip
00:00Tim Nasi Indonesia menggelar latihan perdana, jelang lawan Arab Saudi di babak 4 kualifikasi Piala Dunia Zona Asia.
00:09Latihan Jumat malam waktu setempat diikuti 15 pemain.
00:13Seperti Rizky Rido, Riki Kambuaya, Beckham Putra, Eliano Reinders, hingga Tom Haye dan Ramadan Sananta yang merumput di Liga Malaysia.
00:22Kluivert bilang pemain lain akan bergabung secara bertahap dalam 1 hingga 2 hari ke depan.
00:30Striker Ole Romani yang baru pulih dari cedera juga ikut berlatih di Arab Saudi.
00:45Kluivert bersyukur sang bomber sudah mulai berlatih.
00:48Namun tim kepelatihan akan berhati-hati dalam mengambil keputusan terkait Ole.
00:53I'm very happy.
00:59The spirit that the players are showing is fantastic.
01:04The team spirit is very high.
01:07The exercise that we did, the players did really good.
01:10So I'm very happy with the first training.
01:12Ole is on the right turn.
01:15You have to know or look how the reaction is on the training for today.
01:23And that's the most important thing.
01:26I'm very happy that I see Ole back on the pitch.
01:30So we were very careful with everything.
01:32Bagaimana Patrick Kluivert meracik skuadnya di tengah badai cedera yang mengganggu?
01:38Kita ulas bersama mantan bomber andalan Timnas Indonesia, Zainal Arief Kang.
01:42Abo, Mas Abo, apa kabar? Selamat malam.
01:45Selamat malam, kabar baik Rizka.
01:48Kalau kita lihat sekarang kan ada Ole yang sudah ikut berlatih.
01:51Tapi belum punya menit bermain nih sampai sekarang.
01:54Usai sembuh.
01:55Kalau dari pandangannya Mas Abo, mungkin gak sih Ole ini dimainkan?
02:00Atau ya tidak mungkin main dari babak awal?
02:02Iya, kalau memang diturunkan di menit awal agak sedikit high risk ya.
02:08Tetapi kalau melihat semangat berlatihnya, terus dia juga penyembuhannya terlihat begitu cepat.
02:15Ini membuktikan bahwa Ole benar-benar Sirius menyiapkan diri
02:20dan dia juga punya responsibility yang sangat baik terhadap pertandingan ini.
02:25Dan saya yakin kalaupun dia diturunkan secara psikologis,
02:28saya pikir dia tidak akan merasa terganggu ataupun trauma ya dengan cedera-nya.
02:34Artinya secara kualitas dia tidak usah diragukan lagi.
02:40Dan kalaupun dia mendapatkan menit bermain,
02:43saya pikir mudah-mudahan dia akan menjadi pembeda di pertandingan nanti.
02:46Mas Abu, sebenarnya kalau sudah sembuh dari cedera, itu proses pemulihannya seperti apa?
02:51Karena kan kita tahu bahwa Ole ini sejauh ini jadi tumpuan lini serang.
02:55Nah otomatis kalau ada cedera, seberapa mengganggu sebenarnya dan bagaimana pemulihannya?
02:59Iya, cedera itu memang yang menjadi hantu buat para pemain ya.
03:05Sangat-sangat sesuatu hal yang tidak bisa diharapkan, sesuatu hal yang tidak diinginkan.
03:11Apalagi tenaga pemain tersebut sangat dibutuhkan.
03:15Tetapi kalau berbicara masalah secara psikologis,
03:21tadi yang saya sampaikan dari awal,
03:23melihat Ole ini, pemain yang punya fighting spirit yang sangat baik.
03:28Apalagi dia begitu dikasih kesempatan di debut pertamanya langsung mencetak gol.
03:32Apalagi yang sekarang dia sudah datang dengan kepercayaan diri yang sangat penuh,
03:38mudah-mudahan sembuhnya total.
03:40Dan tiga gol ini membuat Ole ingin menambah pundi-pundi golnya,
03:44membantu tim nasional Indonesia untuk bisa lolos ke fase selanjutnya.
03:47Amin itu sih ya, karena deg-degan juga sebenarnya.
03:50Apalagi cederanya jalan lagu penting kita.
03:52Belum menjadikan kebila dunia, ini lagu penting semoga bisa bangkit.
03:56Termasuk juga Ragnar Orat Mangun.
03:58Udah lama nih Wah Haji ini gak main di timnas ya, Mas Abuk.
04:01Harmonisasi dengan pemain yang ada akan bisa dikendala gak sih dengan kondisi seperti ini?
04:06Ya harapan sih Ragnar juga cepat terintegrasi ya.
04:10Jadi maksudnya soliditas terhadap timnya juga gak usah diregukan lagi.
04:15Walaupun dia sudah lama tidak pernah bermain bersama tim nasional kembali,
04:20saya pikir juga seorang Lili Pali yang sudah lama tidak bermain,
04:26dia pun ketika masuk kembali untuk tim nasional,
04:29dia tidak butuh waktu lama untuk bisa beradaptasi.
04:33Sama halnya dengan Bang Haji ini.
04:36Harapan saya sih kedatangan Ragnar ini bisa membuat suasana tim itu lebih harmonis,
04:43suasana tim akan lebih semangat menghadapi pertandingan nanti.
04:46Dan kalau melihat secara profesionalisme yang dimiliki Ragnar ini,
04:52pemain yang betul-betul punya fighting spirit yang sangat baik,
04:55diharapkan nanti bisa menjadi general di lini tengah bagi tim nasional Indonesia.
05:01Tapi yang berbeda itu yang jadi pertanyaan juga,
05:03kenapa gak ada Marceng ya?
05:04Marcelino ini kan gak ada di line-up.
05:06Kalau dari sisi Mas Abuk melihat perkembangan permainannya Marcel,
05:10dan juga perkembangan yang dibutuhkan Clyford seperti apa sih?
05:13Iya, ketidakhadiran Marceng ini sesuatu hal yang sangat wajar menurut saya.
05:19Karena bagi para pemain ini, keluar masuk tim nasional itu sudah biasa.
05:26Jadi kalaupun di pertandingan kali ini Marceng tidak dipanggil,
05:30bukan secara kualitas Marcel di bawah para pemain yang hadir di sini.
05:35Tetapi ini lebih ke taktikal yang dipakai oleh PK itu sendiri.
05:42Artinya kehadiran Miliano ini yang berposisi per style,
05:48dia bisa berada di dua posisi,
05:50ini akan menjadi kekuatan tersendiri.
05:54Dan ini akan menjadi strategi yang disiapkan oleh PK di pertandingan anti-Mulano Arab Saudi.
06:00Termasuk kalau kita bicara amunisi baru,
06:02di sisi kanan serangan ada Miliano Jonatans.
06:05Nah Miliano ini seperti apa kalau membaca karakter permainannya, Mas Abo?
06:09Ya, Miliano ini pemain muda, usia 20 tahun.
06:13Waktu debut pertama di FIFA Match Day ketika melawan Cina Taipei dan juga Libanon.
06:18Dia diturunkan, menit permainannya juga cukup banyak.
06:21Dan terlihat juga dia mempunyai stamina yang sangat prima, agresif.
06:27Pas dengan sepak bola medan yang sekarang sedang menjadi tren di seluruh Indonesia.
06:33Di seluruh Indonesia ataupun di seluruh dunia.
06:37Jadi pemain ini melihat kemarin bermain,
06:41saya masih optimis bahwa pemain ini bisa menjadi sesuatu hal yang akan membuat
06:46lini pertahanan Arab Saudi agak sedikit terpecah.
06:50Terpecah apa? Terpecah konsentrasinya ya.
06:54Karena dengan kualitasnya yang sangat baik, dari sektor pleng pun dia punya kecepatan.
07:01Hanya mungkin sebuah goal yang akan membuat dia akan lebih percaya diri.
07:06Nah berikutnya yang paling penting, jaga mental itu kayak gimana sih Mas Abo?
07:09Apalagi ini langkah penting banget timnas.
07:12Kita berharapnya lolos langsung lah ya di round ini?
07:15Iya harapan, ini harapan kita, harapan seluruh rakyat Indonesia bahwa timnas kita bisa mengimbangi lah.
07:25Syukur-syukur kita bisa lolos langsung ya.
07:28Tetapi bukan berarti para pemain kita juga tidak mempunyai kekuatan.
07:34Bahkan Arab Saudi pun akan sedikit terganggu secara psikologis ya.
07:39Mereka bermain di kandang, tentu dukungan sporter yang hadir di sana akan membuat para pemain kita lebih meningkat semangat bertandingnya.
07:48Jadi apa ya, harapan sih para pemain kita jangan terpengaruh ya.
07:53Para pemainnya jangan terpengaruh secara psikologis.
07:56Dan sebetulnya tekanan itu ada di tim Arab Saudi itu sendiri.
08:00Oke, semoga bisa bermain maksimal, persiapannya juga maksimal.
08:04Kita sama-sama dukung terus.
08:05Sampai nanti terima kasih Mas Abo, Zainal Arief.
08:08Selamat malam.
08:11Selamat malam.
Jadilah yang pertama berkomentar
Tambahkan komentar Anda

Dianjurkan