Sektor Energi Kembali Jadi Laggard IHSG

  • 6 months ago
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) koreksi dalam di hari kedua beruntun setelah menguat tiga hari sebelumnya. Rabu (8/11), IHSG turun 0,68% ke 6.797,33 di sesi I. Seluruh indeks sektoral turun dengan sektor energi tumbang 1,34%. Kali ini tidak hanya di kontribusi saham batu bara, namun saham minyak mentah dan emas tertekan di tengah koreksi dalam harga komoditas.

Sementara dari global, Wall Street di tutup positif di tengah kembali melandainya imbas hasil US Treasury 10 tahun. Disisi lain, investor masih menantikan pidato Chairman The Fed Jerome Powell Rabu malam pekan ini, untuk melihat sinyal arah suku bunga kedepan.

Recommended