Menkopolhukam Minta KPK Periksa Harta Rafael Alun Trisambodo

  • last year

Menkopolhukam Mahfud MD minta KPK untuk melakukan pemeriksaan terhadap harta ayah Mario Dandy, Rafael Alun Trisambodo (RAT). Mahfud menyebut Rafael Alun pada tahun 2012 telah dilaporkan ke KPK oleh Kejaksaan Agung untuk diteliti hartanya.

 

Pada tahun 2013 juga telah dibuat laporan resmi oleh PPATK ke KPK namun belum dibuka lantaran belum diprioritaskan. Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) tahun 2021, harta kekayaan mantan pejabat pajak Rafael Alun mencapai Rp 56,10 miliar.Jumlah ini lebih tinggi dibandingkan dengan harta Dirjen Pajak

 

Kontributor: Rahmat Ilyasan

Produser: Kristo Suryokusumo

Recommended