Pasca-Demo Omnibus Law Malang, 20 Pendemo Reaktif

  • 4 tahun yang lalu
Malang, KompasTV Jawa Timur - Pasca-demo, pihak Kepolisan melakukan pendalaman dalam kurun waktu 1 x 24 jam, pada 129 pendemo yang kini diamankan di aula Mapolresta Malang Kota.

Mereka mayoritas warga yang berasal dari Malang Raya. Namun juga ada yang berasal dari Jombang, Banyuwangi, dan Pasuruan.

Selain melakukan pendalaman, ratusan massa aksi ini juga menjalani Rapid test atau tes cepat Covid-19. Hasilnya, dua puluh orang dinyatakan reaktif. Nantinya , pendemo yang reaktif tersebut akan menjalani tes usap atau Swab.

"Kita lakukan pemeriksaan, Rapid test, secara keseluruhan, 129 orang. Hasilnya, 20 orang reaktif. " Pungkas Kapolresta Malang, Kombes Leonardus Simarmata.

Akibat demonstrasi penolakan undang-undang Cipta Kerja yang berlangsung ricuh kemarin, sejumlah fasilitas umum dan kendaraan dinas mengalami kerusakan parah.

Selain itu juga terjadi pembakaran kendaraan dinas milik Pemkot Malang serta Polresta Malang Kota.

Selain kerusakan materi, massa demonstrasi dan petugas kepolisian juga mengalami luka luka. Beberapa diantaranya harus menjalani perawatan di rumah sakit.



MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :

facebook : https://www.facebook.com/kompastvjatim

instagram : https://www.instagram.com/kompastvjatim

twitter : https://twitter.com/kompastvjatim