Cegah Covid-19, Anggota Polda Lampung Berjemur Pagi

  • 4 tahun yang lalu
LAMPUNG, KOMPAS.TV - Demi mencegah penularan dari Covid-19, Satuan Anggota Polda Lampung berjemur di tengah hangatnya matahari pagi, ini juga dilakukan guna melatih kesigapan anggota di tengah wabah Covid-19 saat ini.

Panggilan luar biasa atau PLB dilakukan Polda Lampung agar melihat kesigapan anggota ditengah wabah virus covid 19 saat ini, dimana Polda Lampung berhasil mengumpulkan seluruh anggota dalam waktu 10 menit. Selanjutnya seluruh anggota diberikan pemaparan dan dilakukan penjemuran diri guna mencegah penularan dan penyebaran wabah Covid-19.

Wakapolda Lampung, Brigjen Sudarsono menyampaikan bahwa panggilan luar biasa pertama kalinya di tengah wabah virus korona ini dilakukan guna melihat kesiapan anggota ditengah wabah virus korona.

Kegiatan ini kerap dilakukan kepada setiap anggota Polda Lampung, sebagai garda terdepan dalam melindungi masyarakat anggota poliis harus mampu membentengi dirinya agar tetap sehat dan kuat saat menjalani tugas.

#PoldaLampung #CegahCovid19 #Corona

Dianjurkan