Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utama
KOMPAS.TV - Seorang siswi di Malang, Jawa Timur, melaporkan aksi perundungan yang dialaminya.

Video perundungan itu sempat menyebar di media sosial.

Dalam video berdurasi 4 menit lebih ini, terlihat beberapa remaja perempuan menganiaya korban, sementara korban hanya diam dan tak berani melawan.

Polisi menyebut korban, didampingi orangtuanya, telah melapor ke Unit Pelayanan Perempuan dan Anak Satuan Reserse Kriminal Polresta Malang Kota, Rabu petang.

Kini kasus dalam penyelidikan polisi.

Sebelumnya, dalam video yang terekam, terlihat beberapa remaja perempuan melakukan perundungan dan menganiaya korban di Kelurahan Tanjungrejo, Sukun, Kota Malang.

Korban yang dirundung tampak tak melawan ketika dianiaya teman-temannya.

#korbanperundungan #malang #bullying

Baca Juga Cegah Paparan Konten Kekerasan, Pramono Instruksikan Konseling Rutin di Sekolah | KOMPAS SIANG di https://www.kompas.tv/regional/630530/cegah-paparan-konten-kekerasan-pramono-instruksikan-konseling-rutin-di-sekolah-kompas-siang



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/630531/siswi-smp-korban-perundungan-lapor-polisi-kompas-siang
Transkrip
00:00Saudara kita ke informasi selanjutnya seorang siswi di Malang, Jawa Timur melaporkan aksi perundungan yang dialaminya.
00:07Video perundungan itu sempat menyebar di media sosial.
00:12Dalam video berdurasi 4 menit lebih ini terlihat beberapa remaja perempuan menganiaya korban.
00:19Sementara korban hanya diam dan tak berani melawan.
00:22Polisi menyebut korban didampingi orang tuanya telah melapor ke unit pelayanan perempuan dan anak satuan reserse kriminal Polresta Malangkota Rabu Petang.
00:31Kini kasus dalam penyelidikan polisi.
00:35Kemarin menemukan adanya di Meksos terjadinya dugaan kekerasan berada panah.
00:43Video tersebut viral di Meksos dan kami laporkan ke Bapak Kapolresta Malangkota.
00:48Selanjutnya Bapak Kapolresta Malangkota memerintahkan unit restring Polsek dan Satrestring Polresta Malangkota unit BPA untuk melaksanakan penyelidikan terhadap kejadian tersebut.
01:02Sebelumnya saudara dalam video yang terekam terlihat beberapa remaja perempuan melakukan perundungan menganiaya korban di kelurahan Tanjung Rejo Sukun, Kota Malang.
01:13Korban yang dirundung tampak tak melawan ketika dianiaya teman-temannya.
01:18Terima kasih telah menonton!

Dianjurkan