Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utama
WONOGIRI, KOMPAS.TV - Program Speling atau Dokter Spesialis Keliling yang memberikan layanan gratis hingga ke pelosok desa di seluruh Jawa Tengah ini disambut antusias oleh masyarakat.

Seperti yang tampak di Pendopo Kantor Desa Wonoharjo, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah, Kamis (09/10/25) pagi. Warga antre cek kesehatan gratis (CKG) yang dilanjutkan dengan program Speling atau Dokter Spesialis Keliling.

Program Speling ini lahir dari niat Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi dan Wagub Taj Yasin Maimoen yang terintegrasi dengan program nasional Cek Kesehatan Gratis (CKG).

Program Speling merupakan skrining kesehatan ditambah layanan dokter spesialis hingga rujukan, sementara CKG hanya sebatas skrining.

Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi menjelaskan program Speling ini bertujuan untuk mendekatkan layanan kesehatan gratis kepada masyarakat yang langsung ditangani oleh dokter spesialis di seluruh pelosok desa di Jawa Tengah.

Penerima manfaat Speling ini tak hanya masyarakat, dokter puskesmas juga mendapatkan transfer ilmu dari para dokter spesialis.

Pelayanan Speling ini terdiri dari berbagai dokter spesialis, salah satunya spesialis obgyn karena risiko angka kematian ibu dan bayi (AKI/AKB) di Jawa Tengah masih tinggi, yakni pada 2024 tercatat sebanyak 427 jiwa, sementara pada 2025 hingga Agustus mencapai 270 jiwa.

Hadir pula dokter spesialis paru untuk mendeteksi penyakit TBC yang saat ini menjadi salah satu fokus perhatian pemerintah.

Berdasarkan buku saku Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah Triwulan II 2025, data TBC di Jateng diperkirakan mencapai 107.488 kasus.

Sementara itu, jumlah penemuan kasus TBC di Jateng per 30 September 2025 mencapai 63.398 kasus atau 58,98%.

Selain itu, juga menghadirkan dokter spesialis lainnya seperti saraf, penyakit dalam hingga kejiwaan.

Baca Juga Gubernur Jateng Dorong Percepatan Tol Yogyakarta-Bawen, Diharapkan Rampung 2026 di https://www.kompas.tv/nasional/623769/gubernur-jateng-dorong-percepatan-tol-yogyakarta-bawen-diharapkan-rampung-2026

#jateng #speling #tbc



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/624157/program-speling-terobosan-pemprov-jateng-dekatkan-layanan-dokter-spesialis-ke-pelosok-desa-jmp

Dianjurkan