Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utama
Menkeu Purbaya Tegur Bobby Nasution Cs Usai Protes Pemotongan TKD

Link Terkait : https://www.suara.com/bisnis/2025/10/07/153301/menkeu-purbaya-semprot-bobby-nasution-cs-usai-protes-tkd-dipotong-perbaiki-dulu-kinerja-belanja

Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa akhirnya angkat bicara setelah kantornya didatangi sejumlah kepala daerah yang tergabung dalam Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia atau APPSI. Mereka memprotes pemotongan Transfer Ke Daerah atau TKD.

Dalam pernyataannya, Purbaya menilai protes tersebut seharusnya membuat pemerintah daerah bercermin pada kinerja belanja mereka sendiri yang dianggap belum optimal.

Ia menegaskan, pemotongan anggaran wajar terjadi karena kondisi anggaran negara sedang terbatas. Namun menurutnya, akar masalah justru ada pada kualitas belanja di daerah.

#Nasution #Bobby #Purbaya #Menkeu
Host/Video Editor: Nathan/Faqih
===================================
Homepage: https://www.suara.com
Facebook Fan Page: https://www.facebook.com/suaradotcom
Instagram:https://www.instagram.com/suaradotcom/
Twitter: https://twitter.com/suaradotcom
Transkrip
00:00Menkyo Purbaya Tegur Bobi Nasution CS usai protes pemotongan TKD.
00:06Menteri Keuangan Purbaya Yudhisa Dewa akhirnya angkat bicara setelah kantornya didatangi sejumlah kepala daerah
00:12yang tergabung dalam Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia atau APPSI.
00:20Mereka memprotes pemotongan transfer ke daerah atau TKD.
00:23Dalam pernyataannya, Purbaya menilai protes tersebut seharusnya membuat pemerintah daerah
00:29bercermin pada kinerja belanja mereka sendiri yang dianggap belum optimal.
00:35Ia menegaskan pemotongan anggaran wajar terjadi karena kondisi anggaran negara sedang terbatas.
00:41Namun menurutnya, akar masalah justru ada pada kualitas belanja di daerah.
00:47Purbaya juga mengungkapkan para kepala daerah meminta seluruh biaya operasional
00:52termasuk gaji pegawai ditanggung penuh pemerintah pusat.
00:56Permintaan itu ia anggap normal.
00:59Namun ditegaskan tidak mungkin dipenuhi mengingat kemampuan APBN yang terbatas
01:03apalagi di tengah ekonomi yang melambat sembilan bulan terakhir.
01:08Ia menambahkan jika pemerintah daerah ingin anggarannya tidak dipersulit
01:12maka mereka harus memperbaiki citra sekaligus kinerja belanja
01:16agar lebih efisien dan transparan.
01:19Sebelumnya, sejumlah kepala daerah yang hadir dalam pertemuan itu
01:23antara lain Gubernur Sumatera Utara Bobi Nasution,
01:28Gubernur Aceh Huzakir Manaf,
01:31Gubernur Maluku Utara Sherly Joanda,
01:34Gubernur Jambi Alharis,
01:36hingga Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak.
01:40Ketua Umum APPSI Alharis menyebut pemotongan TKD
01:45telah membuat beberapa daerah kesulitan membayar belanja operasional
01:48termasuk gaji P3K.
01:51Ia mengklaim Menkei Upurbaya cukup responsif
01:54dan menjanjikan evaluasi formula TKD pada 2026
01:58agar operasional dasar daerah tidak terganggu.

Dianjurkan