Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utama
JAKARTA, KOMPAS.TV - Liugong Machinery Indonesia menggelar customer day pada Kamis (28/08/2025) dan Jumat (29/08/2025) di Liugong After Sales Cakung, Jakarta Timur.

Tak hanya menampilkan teknologi terbaru, acara ini juga menjadi momentum peresmian perusahaan pembiayaan untuk mendukung industri konstruksi dan pertambangan.

Acara ini menampilkan lini produk yang mendukung industri pertanian, perhutanan, konstruksi hingga pertambangan.

Perusahaan asal Tiongkok ini juga memamerkan teknologi alat berat elektrik, yang lebih ramah lingkungan dan mendukung aktivitas bisnis berkelanjutan.

Salah satu agenda utama pada acara ini adalah kompetisi mekanik bertajuk Technical Skill Competition yang melibatkan para teknisi alat berat dari mitra perusahaan.

Ajang ini menjadi sarana untuk meningkatkan keterampilan teknis, sekaligus seleksi perwakilan Indonesia dalam kompetisi global yang akan berlangsung di Thailand pada Oktober mendatang.

Dalam kesempatan yang sama, produsen alat berat ini juga meresmikan PT Liugong Finance Indonesia, setelah mendapatkan izin usaha dari OJK pada 21 Juli lalu.

Kedepan, perusahaan multinasional asal Tiongkok ini menargetkan pembangunan fasilitas produksi di tanah air.

Baca Juga Menko AHY Buka Pameran Helikopter Terbesar Asia, HEXIA 2025 di Cengkareng Heliport| JMP di https://www.kompas.tv/regional/612867/menko-ahy-buka-pameran-helikopter-terbesar-asia-hexia-2025-di-cengkareng-heliport-jmp

#luigong #customerday #alatberat



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/614926/liugong-machinery-indonesia-pamerkan-alat-berat-elektrik-ramah-lingkungan-di-customer-day-jakarta
Transkrip
00:00Lyugong Machinery Indonesia menggelar Customer Day pada 28 dan 29 Agustus di Lyugong After Sales Cakung, Jakarta Timur.
00:08Tak hanya menampilkan teknologi terbaru, acara ini juga menjadi momentum peresmian perusahaan pembiayaan untuk mendukung industri konstruksi dan juga pertambakan.
00:17Lyugong Machinery Indonesia menggelar Customer Day pada 28 dan 29 Agustus di Lyugong After Sales Cakung, Jakarta Timur.
00:26Acara ini menampilkan lini produk yang mendukung berbagai industri seperti pertanian, perhutanan, konstruksi, hingga pertambangan.
00:35Perusahaan asal Tiongkok ini juga memamerkan teknologi alat berat elektrik yang lebih ramah lingkungan dan mendukung aktivitas bisnis berkelanjutan.
00:56Salah satu agenda utama pada acara ini adalah kompetisi mekanik bertajuk Technical Skills Competition yang melibatkan para teknisi alat berat dari mitra perusahaan.
01:21Ajang ini menjadi sarana untuk meningkatkan keterampilan teknis sekaligus seleksi perwakilan Indonesia dalam kompetisi global yang akan berlangsung di Thailand pada Oktober mendatang.
01:34Tujuan dari program ini adalah untuk mendorong motivasi bagi seluruh mekanik yang dimiliki oleh Lyugong sendiri dan juga seluruh distributor kami,
01:42termasuk customer, untuk mengasah seberapa baik kemampuan yang mereka memiliki dalam menyelesaikan satu masalah yang terjadi di unit itu sendiri.
01:49Dalam kesempatan yang sama, produsen alat berat ini juga meresmikan PT Lyugong Finance Indonesia setelah mendapatkan izin usaha dari OJK pada 21 Juli lalu.
02:00Sejumlah kerjasama strategis juga diteken termasuk dengan institusi pendidikan untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia di industri alat berat.
02:09Hingga kini, perusahaan alat berat asal Tiongkok ini telah mempekerjakan lebih dari 2.000 orang di Indonesia dan terus memperkuat investasi di sektor alat berat,
02:20sekaligus menegaskan komitmennya untuk mengembangkan teknologi yang inovatif dan ramah lingkungan.
02:26Kedepan, perusahaan multinasional asal Tiongkok ini menargetkan pembangunan fasilitas produksi di tanah air.
Jadilah yang pertama berkomentar
Tambahkan komentar Anda

Dianjurkan