Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utama
KEDIRI, KOMPAS.TV - Bagi Anda pecinta kuliner ayam bakar, jika berkunjung ke Kediri belum lengkap rasanya jika tidak mampir merasakan kelezatan ayam bakar.

Bukan sembarang ayam bakar, sebab diolah menggunakan gerabah yang menjadikan cita rasa menjadi khas.

Indah dan asri, kata itulah yang pantas diucapkan saat kita berkunjung ke Warung Wingking Dalem, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri.

Di warung ini, para pembeli akan dimanjakan olahan ayam bakar. Di warung ini para pembeli dipersilakan dengan bebas mengambil nasi dan lalapan.

Sang pemilik, yakni Ahmad Haris, sengaja membuat konsep tersebut agar pembeli merasakan nuansa makan di rumah sendiri.

Setelah mengambil makanan, para pengunjung dipersilakan duduk di tempat yang sudah disediakan. Banyaknya pohon dan bangunan tua memperkental nuansa zaman dahulu di warung tersebut.

Di warung ini sang pemilik hanya menyediakan menu ayam bakar saja. Namun, ayam bakar di sini berbeda dengan yang lainnya.

Pemilik mengolah ayam bakar dengan menggunakan alat tradisional gerabah yang diberikan arang. Gerabah tersebut ditutup rapat sehingga bumbu meresap sempurna ke dalam daging.

Pembeli mengaku nyaman saat menikmati makanan di Warung Wingking Dalem. Hal itu karena, selain rasa ayam bakar yang lezat, tempatnya begitu sejuk karena dikelilingi oleh pepohonan.

Sang pemilik mengaku, dalam satu harinya mampu menghabiskan 80 kilogram daging ayam. Para pembeli hanya perlu mengeluarkan uang Rp 5.000 hingga Rp 120.000 untuk menikmati hidangan di tempat ini.

Baca Juga Ngemil Gorengan Sambil Lihat Sunset? Ini Tempat Kuliner 'Surga Tersembunyi' di Aceh! di https://www.kompas.tv/regional/598178/ngemil-gorengan-sambil-lihat-sunset-ini-tempat-kuliner-surga-tersembunyi-di-aceh

#kuliner #ayambakar #kediri #kulinerkediri

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/598292/murah-meriah-ayam-bakar-gerabah-di-warung-wingking-dalem-kediri-yang-wajib-dicoba
Transkrip
00:00Bagi Anda pecinta kuliner ayam bakar, jika berkunjung ke Kediri, belum lengkap rasanya jika tidak mampir merasakan kelezatan ayam bakar.
00:08Bukan sembarang ayam bakar, sebab diolah menggunakan gerabah yang menjadikan cita rasanya menjadi khas.
00:30Indah dan asri, kata itulah yang pantas diucapkan saat kita berkunjung ke warung Wengking Dalem di Kecamatan Watos Kabupaten Kediri.
00:54Di warung ini, para pembeli akan dimanjakan olahan ayam bakar.
01:00Di warung ini, para pembeli dipersilahkan dengan bebas mengambil nasi dan lalapan.
01:06Sang pemilik, yakni Ahmad Haris, sengaja membuat konsep tersebut agar pembeli merasakan nuansa makan di rumah sendiri.
01:15Setelah mengambil makanan, para pengunjung dipersilahkan duduk di tempat yang sudah disediakan.
01:21Banyaknya pohon dan bangunan yang tua membuat memperkental nuansa zaman dahulu di warung tersebut.
01:26Di warung ini, sang pemilik hanya menyediakan menu ayam bakar saja.
01:32Namun, ayam bakar di sini berbeda dengan yang lainnya.
01:39Pemilik mengelah ayam bakar dengan menggunakan alat tradisional gerabah yang diberikan arang.
01:46Gerabah tersebut ditutup rapat sehingga bumbu meresap sempurna ke dalam daging.
01:50Tercetus karena kebetulan kita ada lahan di belakang rumah yang sudah lama tidak terpakai, terbengkalai.
02:02Terus saya tergetuk untuk memanfaatkan potensi peninggalan orang tua untuk bisa menjadi kuliner yang destinasi kuliner di Kediri.
02:13Salah satunya adalah ayam bakar.
02:15Sementara itu, pembeli mengaku nyaman saat menikmati makanan di warung Winking Dalam.
02:21Hal itu karena selain rasa ayam bakar yang lezat, tempatnya juga sejuk dikelilingi oleh pemohonan.
02:27Kalau menurutku ayam bakarnya tuh lebih kerasa aromanya tuh, semukinya mungkin karena cara pembuatannya juga kan kayak gerabah ya sini ya.
02:39Aku lihat dari yang lain juga beda, baru tahu aku di sini.
02:43Terus ya kalau ayamnya menurutku juga beda dari yang lain karena yang pertama rasanya kalau yang lain tuh dominan manis.
02:53Kalau aslinya menurutku dapat gurihnya dapat, pedesnya juga dapat.
03:01Sang pemilik mengaku dalam satu hari ia mampu menghabiskan 80 kg daging ayam.
03:08Para pembeliannya perlu mengeluarkan uang Rp5.000 hingga Rp120.000 untuk menikmati hidangan di tempat ini.
03:14Ismail Hasan Kompas TV, Kediri, Jawa Timur
03:18Kediri, Jawa Timur
03:20Kediri, Jawa Timur
03:22Kediri, Jawa Timur
Jadilah yang pertama berkomentar
Tambahkan komentar Anda

Dianjurkan