Aktivis HAM Gelar Event Seni di Pos Bloc, Usman Hamid Kolaborasi Bareng Once!

  • 6 bulan yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Sejumlah Aktivis Hak Asasi Manusia, HAM, menggelar even seni sebagai upaya penyadaran dan kekuatan advokasi memperjuangkan hak asasi manusia.

Salah satu penampil adalah band rock The Blackstone, dengan Usman Hamid sebagai vokalis, menyuarakan kritik sosial terhadap pemerintah tentang kasus HAM yang tak kunjung selesai.

Baca Juga Firli Bahuri Tersangka Kasus Pemerasan Eks Mentan, Aktivis Brebes Cukur Gundul di https://www.kompas.tv/video/463747/firli-bahuri-tersangka-kasus-pemerasan-eks-mentan-aktivis-brebes-cukur-gundul

Bertempat di Pos Bloc, kawasan Pasar Baru, Jakarta Pusat, Usman Hamid berkolaborasi dengan Once, mantan vokalis Dewa dan anak Widji Thukul, grup band Blackstone ini membawakan enam buah lagu yang menyuarakan tentang pelanggaran HAM yang masih dilakukan oleh pemerintah.

Usai tampil, Usman Hamid menyebut negara tidak boleh menggunakan kekuatan berlebihan seperti penggunaan senjata api, dan penyelesaian pelanggaran berat HAM masa lalu.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/466247/aktivis-ham-gelar-event-seni-di-pos-bloc-usman-hamid-kolaborasi-bareng-once

Dianjurkan