Turun Tangan, Bareskrim Polri Sudah Blokir dan Selidiki Peretasan Akun Youtube DPR RI

  • 8 bulan yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Akun youtube DPR RI diretas menampilkan aktivitas permainan judi online atau slot secara live.

Tidak hanya itu, foto profil chanel youtube DPR RI juga diganti dengan gambar disertai tulisan slot baris, bahkan di salah satu tayangan jumlah penontonya mencapai lebih dari 370 orang.

Di kolom komentar, banyak yang mempertanyakan apakah youtube DPR RI diretas.

Atas peretasan ini, Sekjen DPR RI langsung melakukan proses recovery atau pengembalian akun dengan menghubungi pihak google.

Sementara itu, Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri telah melakukan pemblokiran dan menelusuri siapa peretas akun.

Baca Juga Partai Gerindra Sayangkan Kaesang Batal Maju Pilkada Depok 2024 di https://www.kompas.tv/video/441126/partai-gerindra-sayangkan-kaesang-batal-maju-pilkada-depok-2024




Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/441128/turun-tangan-bareskrim-polri-sudah-blokir-dan-selidiki-peretasan-akun-youtube-dpr-ri

Dianjurkan