Unik! Perajin Asal Boyolali Sulap Layang-Layang Jadi Kanvas Lukisan!

  • 10 bulan yang lalu
BOYOLALI, KOMPAS.TV - Musim kemarau menjadi berkah tersendiri bagi perajin layang-layang tradisional di Boyolali, Jawa Tengah.

Karena permintaan cukup tinggi, para perajin layang-layang pun kebanjiran cuan.

Seperti inilah keseharian Sholikin, perajin layang-layang di Desa Pengging, Kecamatan Banyudono, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.

Sholikin mengaku bisnis musiman layang-layang ini sudah ia geluti sejak tahun 2019 lalu.

Berawal dari hobi dan kecintaannya pada layang-layang semasa kecil dulu, ia pun kemudian mempelajari cara membuat layang-layang tradisional jenis pegon secara otodidak dari media sosial.

Memasuki musim kemarau yang dirasakan sejak pertengahan Juni lalu, permintaan layang-layang hasil buatannya terus meningkat.

Karena kebanjiran orderan, pemesan terpaksa harus inden hingga satu minggu lamanya.

Karena kebanyakan order adalah jenis layang-layang custom, Sholikin hanya sanggup menghasilkan dua hingga tiga buah layangan dalam sehari.

Uniknya, setiap layang-layang pegon hasil karya Sholikin dibuat dilengkapi dengan peluit hingga bisa menghasilkan suara saat layang-layang diterbangkan.

Baca Juga Olah Limbah Kayu Jadi Perabot Dapur Cantik, Perajin Asal Madiun Ini Raih Untung Ratusan Juta! di https://www.kompas.tv/video/345734/olah-limbah-kayu-jadi-perabot-dapur-cantik-perajin-asal-madiun-ini-raih-untung-ratusan-juta

#perajin #boyolali #kriya

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/433974/unik-perajin-asal-boyolali-sulap-layang-layang-jadi-kanvas-lukisan