Setpres Buka Suara soal Video Viral Paspampres Tarik Lengan Bupati Bengkulu

  • 10 bulan yang lalu
BENGKULU, KOMPAS.TV - Bupati Bengkulu Utara, Mian angkat bicara usai lengannya ditarik pasukan pengamanan presiden saat mendampingi kunjungan Jokowi meninjau revitalisasi Pasar Purwodadi di Provinsi Bengkulu.

Inilah momen yang terekam ponsel warga saat Bupati Bengkulu Utara, Mian ditarik salah seorang anggota paspampres yang sedang mendampingi Presiden Jokowi dan ibu negara Iriana berjalan di dalam pasar.

Kejadian ini juga membuat kaget Presiden Jokowi.

Deputi bidang protokol pers dan media sekretariat presiden buka suara soal video viral bupati Bengkulu Utara ditarik paspampres.

Ini adalah upaya yang dilakukan paspampres karena Bupati Mian tanpa sengaja menghalangi pergerakan ibu negara Iriana yang berada di belakang bupati.

Baca Juga Erick Thohir Tunggu Arahan Presiden soal Bakal Cawapres, Pengamat: Faktor "Jokowi Effect" di https://www.kompas.tv/video/428017/erick-thohir-tunggu-arahan-presiden-soal-bakal-cawapres-pengamat-faktor-jokowi-effect



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/428234/setpres-buka-suara-soal-video-viral-paspampres-tarik-lengan-bupati-bengkulu

Dianjurkan