Jokowi dan Bu Iriana Shalat Idul Adha di Yogyakarta, Berbaur dengan Masyarakat

  • 10 bulan yang lalu
YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Kamis (29/6/2023) pagi melaksanakan Shalat Idul Adha di halaman Istana Kepresidenan Gedung Agung, Yogyakarta.

Selain pegawai Istana Kepresidenan, Shalat Idul Adha juga diikuti masyarakat umum.

Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo ikut menjadi jemaah shalat Idul Adha, berbaur dengan para pegawai Istana Kepresidenan dan masyarakat umum.

Berbeda dengan tahun sebelumnya saat jemaah yang mengikuti shalat Ied dibatasi akibat pandemi Covid-19, kali ini petugas keamanan mempersilakan seluruh jemaah yang datang masuk ke lokasi Shalat Ied.

Tahun ini Kepala Bidang Urusan Agama Islam Kantor Wilayah Kementrian Agama DIY, Jauhar Mustofa bertindak sebagai imam dan khotib Salat Idul Adha.

Baca Juga Jaga Kesehatan saat Iduladha, Ahli Gizi Sarankan Makan Buah Ini Sebelum Santap Daging Kurban di https://www.kompas.tv/lifestyle/421111/jaga-kesehatan-saat-iduladha-ahli-gizi-sarankan-makan-buah-ini-sebelum-santap-daging-kurban



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/421115/jokowi-dan-bu-iriana-shalat-idul-adha-di-yogyakarta-berbaur-dengan-masyarakat

Dianjurkan