Pengamat Politik: Puan Coba Hilangkan Kesan Arogan pada PDIP

  • 10 bulan yang lalu
KOMPAS.TV - Dalam pidatonya di GBK (24/06/23) Puan Maharani memanggil dan angkat tangan bersama Ganjar.

Membaca aksi itu, Pengamat Politik Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi menilai, kesan yang ingin disampaikan ke khalayak adalah Ganjar maju dan kampanye atas nama partai.

Yang menarik Burhanuddin mengatakan, apa yang dilakukan Puan belakang ini muncul kesan Puan mencoba hilangkan pesan yang terlanjur muncul ke publik bahwa PDIP itu arogan.

Ada kesan selama ini Ganjar diprivatisasi partai. Burhanuddin menyebut, belakangan Puan ingin menghilangkan pesan itu dan lebih agresif untuk mendekati partai lawan.

Terutama dengan menguyurkan sinyal nama-nama ketum partai sebagai bakal cawapres Ganjar.

Baca Juga Nama Andika Perkasa Muncul di Radar Timses Ganjar, Ide Megawati atau Jokowi? di https://www.kompas.tv/video/419975/nama-andika-perkasa-muncul-di-radar-timses-ganjar-ide-megawati-atau-jokowi



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/420047/pengamat-politik-puan-coba-hilangkan-kesan-arogan-pada-pdip

Dianjurkan