Panglima TNI Berangkatkan 39 Prajurit Bantu Evakuasi WNI di Sudan

  • tahun lalu
KOMPAS.TV - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono memberangaktkan satuan tugas evakuasi WNI di Sudan. Ratusan WNI di Port Sudan menunggu evakuasi untuk pulang ke tanah air.

Panglima TNI Laksamana Yudo Margono memimpin apel pemberangkatan tim satgas evakuasi WNI di Sudan di Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, Senin sore.

Ada 39 prajurit TNI diberangkatkan untuk mengevakuasi awal 291 WNI di tengah konflik di Sudan.

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi memastikan saat ini 538 WNI singgah di Port Sudan sebelum menuju Jeddah.

WNI yang dievakuasi mayoritas mahasiswa Indonesia dan lainnya pekerja migran, hingga staff KBRI.

Evakuasi bertahap memanfaatkan gencatan senjata di tengah pertempuran militer yang memanas di Sudan.

Baca Juga Perang Saudara di Sudan, Pemerintah Evakuasi 538 WNI di Tahap Pertama di https://www.kompas.tv/article/400764/perang-saudara-di-sudan-pemerintah-evakuasi-538-wni-di-tahap-pertama

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/400786/panglima-tni-berangkatkan-39-prajurit-bantu-evakuasi-wni-di-sudan

Dianjurkan