Sekolah Kenalkan Konsep Belajar Dan Bermain

  • tahun lalu
MAKASSAR, KOMPAS.TV - Belajar dan bermain menjadi salah satu konsep yang ditawarkan sekolah. Konsep ini diterapkan agar proses belajar mengajar berjalan lebih nyaman dan fleksibel.

Resmi di buka Pasca Pandemi, Stella Gracia School Makassar, sambut siswanya dengan fun famili. Siswa dan orang tua diajak berkeliling melihat fasilitas yang di siapkan sekolah diantaranya taman bermain, ayunan, hingga rumah bermain. Proses belajar bagi siswa sekolah dasar menggunakan metode yang lebih santai untuk menumbuhkan semangat belajar anak. Sementara siswa SMP, guru menggunakan metode mengajar yang lebih fleksibel dengan menggunakan fasilitas seperti Tablet, TV, dan Proyektor.

Fasilitas baru juga disiapkan sekolah seperti perpustakaan ramah anak, mushollah hingga laboratorium standar Internasional.

Tak ketinggalan sarana pendukung lainnya diantaranya lapangan basket dan futsal, joging track, hingga kolam renang.





#KonsepBelajardanBermain
#StellaGraciaSchool
#Inovasi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/387311/sekolah-kenalkan-konsep-belajar-dan-bermain

Dianjurkan