Terjerat Sabu dan Ditangkap Polisi, Permintaan Maaf Ammar Zoni Ke Irish Bella Disorot

  • tahun lalu
Artis Ammar Zoni kembali diamankan pihak kepolisian terkait kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu. Penangkapan suami dari artis cantik Irish Bella itu dibenarkan langsung oleh Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Achmad Ardy.

Artis Ammar Zoni ditangkap oleh Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan pada Rabu 8 Maret 2023 di kawasan Sentul, Jawa Barat.

Warganet kemudian menyoroti permintaan maaf Ammar Zoni kepada sang istri, Irish Bella. Pasalnya ia dianggap lelaki beruntung karena sudah dianugerahi dua anak serta istri cantik dan sabar seperti Irish Bella.

Lebih lanjut mengutip Tempo.co, Ammar Zoni juga menyampaikan permintaan maaf kepada istrinya, Irish Bella, keluarga dan masyarakat karena kesalahannya.

Berikut pernyataan lengkap yang disampaikan Ammar Zoni di hadapan media.

Kapolres Metro Jakarta Selatan Komisaris Besar Polisi Ade Ary Syam Indradi mengatakan, sabu yang dibeli Ammar Zoni berasal dari Kampung Boncos, Jakarta Barat.

Ammar menyuruh sopirnya berinisial M pada Rabu, 8 Maret 2023, untuk mencari sabu dengan memberi uang Rp 1,5 juta. Sopirnya mengajak temannya RH untuk menunjukkan tempat membeli sabu.

M membeli sabu seharga Rp 1 juta dan mendapatkan 1,04 gram dalam kemasan dua plastik klip. M lantas memberi upah kepada RH. Uang itu dipakai RH untuk membeli sabu dan mengajak M untuk mengkonsumsi bersama di tempat tersebut.

Saat ditangkap di kawasan Ragunan, kedua tersangka mengaku narkotika yang dibawa mereka milik Ammar Zoni.

Polisi langsung menjemput suami Irish Bella tersebut di rumahnya di Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor. Hal tes urine menunjukkan Ammar dan kedua tersangka lain positif menggunakan narkoba.

Pasal yang dijerat kepada tiga tersangka adalah Pasal 112 ayat (1) subsider Pasal 127 ayat (1) huruf a Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Ancaman pidana minimal empat tahun penjara atau maksimal 12 tahun kurungan.

Barang bukti yang disita adalah dua klip sabu dengan berat bruto 1,04 gram, satu klip berisi berat bruto 0,14 gram. Kemudian satu unit handphone iPhone 13 milik Ammar.

Sebelumnya, Ammar Zoni pernah tertangkap dalam kasus penyalahgunaan narkoba pada 2017. Pada kasus itu Ammar ditangkap di rumahnya di Depok, disaksikan oleh ayahnya.

Sumber: Tempo.co
Video Editor: Safrudin
Narator: Nida Salma