Zainudin Amali Mundur dari Menteri Pemuda dan Olahraga

  • tahun lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Siang ini Kamis, 9 Maret 2023 Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali, menyerahkan surat pengunduran dirinya dari jabatan Menpora kepada Menteri Sekretariat Negara.

Pengunduran dirinya ini terkait dengan jabatan barunya sebagai Wakil Ketua Umum PSSI.

Zainudin Amali mengundurkan diri agar dapat fokus mengurus sepak bola sekaligus mengawal Inpres Nomor 3 Tahun 2019 tentang percepatan pembangunan sepakbola nasional.

Terkait penggantinya sebagai Menpora, Zainudin Amali menyerahkan sepenuhnya kepada Presiden.

Baca Juga PSSI Dapat Bantuan Rp86,5 Miliar dari FIFA untuk Bangun Training Camp di https://www.kompas.tv/article/385767/pssi-dapat-bantuan-rp86-5-miliar-dari-fifa-untuk-bangun-training-camp

"Saya baru saja bertemu dengan Pak Mensesneg, saya mengantarkan surat permohonan pengunduran diri saya dari posisi Menpora," ujar Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali.

Setelah memberikan surat tertulis kepada Mensesneg, Zainudin Amali tetap harus melapor langsung pada Presiden. Rencananya, ia akan menghadap Presiden pada Senin pekan depan.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/386114/zainudin-amali-mundur-dari-menteri-pemuda-dan-olahraga

Dianjurkan