Tuntut Keadlian Redistribusi Tanah, Warga Lakukan Aksi Berdiam Diri di Kantor Pemkab

  • 2 tahun yang lalu
BLITAR, KOMPAS.TV Tiga hari sudah, Gendro Wulandari dan ayahnya Sutrisno, melakukan aksi berdiam diri di depan kantor Pemerintahan Kabupaten Blitar. Beralaskan sejumlah kertas bapak dan anak ini, menuntut keadilan kepada bupati blitar Rini Syarifah.

Aksi ini dilakukan Gendro Wulandari dan sang ayang sebagai bentuk protes atas redistribusi tanah di lahan desa Karangnongko Kabupaten Blitar. menurutnya pembagian tanah di desa karangnongko amburadul.

Bahkan Gendro dan sang ayah terancam kehilangan rumah, karena tanahnya telah disertifikasi atas nama orang lain. Padahal dirinya tidak ikut dalam program redistribusi.

Perempuan 35 tahun itu tidak sendiri ada sebanyak 55 warga yang menanti kebijaksanaan Bupati Blitar. menurut warga pembagian tanah di lahan desa karangnongko tidak adil.

Hal itu dikarenakan banyak orang luar desa yang justru memperoleh lahan. Selain itu menurut gendro wulandari banyak intimidasi yang dilakukan oleh sejumlah oknum.

Gendro Wulandaripun akan terus berdiam diri di depan kantor Pemerintahan Kabupaten Blitar hingga ditemui oleh Bupati Blitar Rini Syarifah, ntuk menyampaikan tuntutannya. Selama ini Gendro dan sang ayah belum sekali pun ditemui oleh Bupati Blitar.

#blitar #agraria #sengketalahan #pertanahan #beritakediri

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/362429/tuntut-keadlian-redistribusi-tanah-warga-lakukan-aksi-berdiam-diri-di-kantor-pemkab

Dianjurkan