PA 212 Tunggu Instruksi Rizieq Shihab untuk Turun Demo di MK

  • 2 years ago
VIDEO.TEMPO.CO - Pasangan calon presiden Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahuddin Uno mengajukan gugatan sengketa hasil pilpres 2019 ke MK.

Sidang perdana gugatan itu akan digelar pada Jumat, 14 Juni hingga diputus pada 28 Juni 2019.

Prabowo mewanti-wanti para pendukungnya untuk tidak menggelar aksi di MK.

Dia meminta para pendukung percaya pada langkah hukum dan konstitusional itu.

"Saya dan Sandiaga memohon agar pendukung kami untuk tidak berbondong-bondong hadir di MK pada hari-hari mendatang," kata Prabowo dalam video berdurasi 7 menit 58 detik yang dibagikan tim medianya pada Selasa malam, 11 Juni 2019.

Prabowo mengatakan sejak semula ia dan Sandiaga berpandangan dan bertekad menggunakan jalur konstitusional.

Kalaupun sampai ada aksi penyampaian pendapat di muka umum, kata dia, harus tetap damai dan tanpa kekerasan.

"Kami sama sekali tidak ingin ada kerusuhan apa pun di negara ini. Bukan seperti itu penyelesaiannya," kata mantan Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus ini.

Bernard mengatakan pihaknya menghormati imbauan Prabowo tersebut. Namun, PA 212 hanya mengikuti instruksi Ijtima Ulama.

"Boleh saja Pak Prabowo mengimbau, tapi kami tetap tunggu instruksi ulama," kata dia.

https://nasional.tempo.co/read/1214227/pa-212-tunggu-instruksi-rizieq-shihab-untuk-turun-demo-di-mk/full&view=ok

Subscribe: https://www.youtube.com/c/tempovideochannel

Official Website: http://www.tempo.co
Official Video Channel on Website: http://video.tempo.co
Facebook: https://www.facebook.com/TempoMedia
Instagram:https://www.instagram.com/tempodotco/
Twitter: https://twitter.com/tempodotco
Google Plus: https://plus.google.com/+TempoVideoChannel