Dana Kemanusiaan Kompas Bangun Sanitasi

  • 2 tahun yang lalu
PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Pembangunan sanitasi dan sarana pendukungnya, dilakukan di Wilayah Kelurahan Mojo, Kecamatan Pasar Kliwon, Solo, Jawa Tengah. Dana kemanusiaan kompas yang mengelola sumbangan serta donasi dari masyarakat, menyalurkan dana sebesar seratus sembilan puluh tiga juta tiga ratus delapan puluh tujuh ribu rupiah, untuk pembangunan ini.



Ada dua puluh enam jamban sehat individu, termasuk septictank yang dibangun. Kemudian ada sistem pengolahan air limbah domestik setempat, satu unit untuk sepuluh rumah. Selain itu juga akan dibuat sembilan sambungan, dari rumah ke sistem pengolahan air limbah domestik Kota Solo. Ini merupakan bentuk dukungan, kepada program pemberantasan stunting yang dilakukan pemerintah.



Lokasi yang dipilih berada di RW dua dan tiga, yang memang belum tersentuh pembangunan sanitasi. Selama ini warga memanfaatkan MCK umum, bahkan ada yang langsung membuangnya ke saluran menuju sungai. Jadi memang sangat dibutuhkan, adanya sanitasi yang layak dan bersih.



Warga pun merasa terbantu, dengan adanya pembangunan sanitasi ini. Mereka siap merawat dan menjaga fasilitas ini, agar tetap bermanfaat dalam jangka waktu lama. Sebab mereka selama ini harus susah payah, untuk mendapatkan fasilitas buang air besar di daerah ini.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/343325/dana-kemanusiaan-kompas-bangun-sanitasi