Pendapat Pakar Soal Pertemuan 15 Menit Putri dan Yosua di Magelang

  • 2 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV Ahli Gestur dan Mikroekspresi dari Asosiasi Psikologi Forensik Monica Kumalasari berpendapat ada hal yang tidak masuk akal terkait pertemuan Yosua dan Putri di Magelang selama 15 menit.

"Bila kita melihat pendekatan Criteria-Based Content Analysis runutan ini tidak mengikuti alur logical structure, jadi dalam hal ini tidak logis dalam 15 menit masih ada pertemuan."jelas Ahli Gestur dan Mikroekspresi dari Asosiasi Psikologi Forensik Monica Kumalasari dalam wawancara di Kompas Petang, Sabtu (22/10/2022).

Menurutnya pertemuan tersebut tidak masuk akal dan ada upaya rekonstruksi cerita yang seolah dibuat.

Baca Juga Sempat Ada Percakapan Selama 15 Menit Antara Putri dan Yosua Saat di Magelang, Bahas Apa? di https://www.kompas.tv/article/340153/sempat-ada-percakapan-selama-15-menit-antara-putri-dan-yosua-saat-di-magelang-bahas-apa

"15 menit pertemuan dengan Yosua tidak masuk akal, cerita ini tidak masuk akal. Terlihat bahwa ada upaya merekonstruksi cerita tidak spontan. Saya tidak bisa melanjutkan lagi analisa, karena menurut kriteria ini tidak kredibel,"jelasnya.

Sebelumnya , tim pengacara Putri mengungkapkan kronologi Yosua melakukan pelecehan kepada kliennya di Magelang.

Dalam nota keberatan Putri yang dianggap dibacakan di PN Jaksel Ricky Rizal disebut membawa Nofriansyah Yosua Hutabarat ke kamar terdakwa Putri Candrawathi dan menunggu di dekat pintu kasa.

"Agar tidak terjadi keributan, terdakwa Putri Candrawathi mengatakan kepada Nofriansyah Yosua Hutabarat 'saya mengampuni perbuatanmu yang keji terhadap saya tapi saya minta kamu untuk resign'," bunyi nota keberatan Putri, Senin (17/10/2022).

Video Editor: Lisa Nurjannah


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/340719/pendapat-pakar-soal-pertemuan-15-menit-putri-dan-yosua-di-magelang

Dianjurkan