Makna Presiden Jokowi Berbaju Adat Paksian Asal Bangka Belitung di Sidang Tahunan MPR 2022

  • 2 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV Presiden Jokowi beserta Ibu Negara dan Wapres Maruf Amin serta Ibu Wapres tiba di Gedung Nusantara MPR DPR Senayan, Jakarta pada 16 Agustus 2022.

Presiden Jokowi nampak mengenakan busana adat daerah. Dalam kesempatan ini, Presiden Jokowi memilih baju Paksian asal Provinsi Bangka Belitung.

Pakaian ini berwarna dominan hijau dan memiliki motif "Pucuk Rebung". Motif tersebut melambangkan kerukunan, sementara warna hijau dipilih karena mengandung filosofi kesejukan, harapan, dan pertumbuhan.

Baca Juga Jokowi Hadir dengan Baju Adat Bangka Belitung di Sidang Tahunan MPR RI 2022 di https://www.kompas.tv/article/319341/jokowi-hadir-dengan-baju-adat-bangka-belitung-di-sidang-tahunan-mpr-ri-2022

Sementara itu, Ibu Iriana tampil anggun dengan mengenakan kebaya berwarna pink lengkap dengan hijab berwarna senada. Penampilan Ibu Iriana tersebut dilengkapi dengan kain batik berwarna cokelat.

Selain itu, Wapres Maruf Amin menggunakan pakaian adat khas Keraton Surakarta.

Video Editor: Firmansyah

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/319359/makna-presiden-jokowi-berbaju-adat-paksian-asal-bangka-belitung-di-sidang-tahunan-mpr-2022

Dianjurkan