Nathalie Holscher Disindir Tuntut Gono-gini Sule: Nikah 2 Tahun, Cerai Dapat Miliaran

  • 2 years ago
Nathalie Holscher melayangkan gugatan cerai kepada Entis Sutisna alias Sule di usia pernikahannya yang belum genap 2 tahun.
Dalam gugatan cerai tersebut, Nathalie Holscher dikabarkan menuntut sejumlah harta gono-gini dari Sule. "Kalau untuk harta gono-gini, Sule tidak menjelaskan secara detail," kata sahabat Sule, Dicky Chandra. 
Dari keterangan yang diperoleh, tuntutan harta gono-gini tersebut didasarkan pada royalti syuting televisi, bintang iklan, konten podcast, dan aneka konten sosmed.
Kendati belum dibeberkan nominal angka tuntutan harta gono-gini, Nathalie Holscher mengungkap sudah membuat kesepakatan dengan Sule.
"Bahkan juga udah ada hak dan kewajiban yang udah kita kesepakatan bersama," ucap Nathalie Holscher kala menyambangi podcast Uya Kuya TV. 
Sementara itu, untuk biaya hidup Adzam, Sule sudah mematok besaran nominal yang akan diberikan setiap bulannya.
Menurut Dikcy Chandra, Sule tidak ingin perhitungan ihwal biaya hidup Adzam.
Perihal itu, sejumlah netizen ramai memberikan kritik dan sindiran kepada Nathalie Holscher.
 
 
Kontributor: Prima Tri Genta

Recommended