Momen Keceriaan Skuat Barcelona U-18 Saat Kunjungi Kota Tua dan Monas

  • 2 years ago
JAKARTA – Skuat Barcelona U-18 berkesempatan mengunjungi Kota Tua dan Monumen Nasional (Monas), Sabtu (16/4/2022) siang WIB. Mereka terlihat antusias saat mengunjungi kedua tempat bersejarah tersebut.

Tak sedikit dari mereka mengambil momen langka ini dengan melakukan foto bersama dan foto selfie. Saat ini, Barcelona U-18 tengah mengikuti turnamen International Youth Championship (IYC) 2021 yang telah diselenggarakan sejak 13 April 2022 di Jakarta International Stadium (JIS).

Reporter : Maulana Yusuf
VE : Wahyu Marchisio