Perdana, Nikita Willy Pamer Foto Bareng Baby Izz

  • 2 years ago
Nikita Willy melahirkan anak pertamanya di Los Angeles, Amerika. Sang putra diberi nama Issa Xander Djokosoetono.
 Saat melahirkan, Nikita dibantu oleh dokter Thais Aliabadi yang diketahui merupakan dokter kandungan langganan artis Hollywood. Kelahiran baby Izz langsung jadi perhatian masyarakat Indonesia.
Empat hari usai melahirkan, akhirnya Nikita memposting foto perdana bersama baby Izz. Aktris 28 tahun itu membagikan 3 foto dalam satu postingan.
Foto pertama sukses mencuri perhatian publik. Foto dengan tone hitam putih itu memperlihatkan Nikita sedang skin to skin dengan baby Izz.
Foto kedua memperlihatkan Nikita dicium suaminya jelang lahiran. Sementara foto terakhir memperlihatkan Nikita bersama dokter Thais dan juga seorang bidan yang membantu dirinya lahiran.
Lewat caption, pemain sinetron "Cinta Buta" itu menuliskan kalimat menyentuh untuk sang putra.
"Untuk Izz, hari pertama kehidupanmu adalah hari terbaik di hidupku," tulis Nikita dalam Bahasa Inggris.
 
 Video Editor: Bayu Yunianto