Makan Gratis Untuk Kaum Dhuafa Digelar di Alun-alun Pekalongan

  • 2 tahun yang lalu
PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Komunitas yang menggelar makan gratis ini adalah Komunitas Sedekah Nasi Pekalongan. Makan gratis ini dilaksanakan di alun-alun Kota Pekalongan dengan menyediakan menu yang sehat dan cukup kalori.mulai buka pukul 06.00 WIB ditutup sampai stok makanan habis. Tak hanya bisa dimakan di lokasi. Panitia juga menyiapkan nasi bungkus yang bisa dibawa pulang.



Kegiatan makan gratis ini menjadi magnet tersendiri bagi warga miskin di tengah. Mereka mengaku terbantu dengan hal ini.karena bisa meringankan beban mereka.



Acara makan gratis bayar suka-suka ini dilaksanakan secara rutin tiap hari jumat ditujukan untuk membantu para pekerja jalanan dan kaum dhuafa. Sedangkan dananya berasal dari donatur yang menitipkanya melalui nomor rekening sedekah nasi. Dalam sehari panitia bisa menyalurkan 600 porsi.



Kegiatan ini diharapkan bisa membantu kaum dhuafa sekaligus menjadi wadah para donatur untuk menyalurkan dananya.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/274515/makan-gratis-untuk-kaum-dhuafa-digelar-di-alun-alun-pekalongan

Dianjurkan