Minta Bantuan ke Israel, Presiden Ukraina Singgung Holocaust Perang Dunia II

  • 2 tahun yang lalu
KIEV, KOMPAS.TV - Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy meminta Israel untuk mengambil sikap yang lebih kuat terhadap Rusia.

Ia membandingkan invasi Rusia ke negaranya dengan tindakan NAZI Jerman.

Zelenskyy menyebut sudah waktunya bagi Israel yang telah muncul sebagai mediator kunci antara Ukraina dan Rusia untuk akhirnya berpihak.

Baca Juga Prajurit Ukraina Jaga Perbatasan di Ibu Kota Kiev, Yakin Bisa Menangkan Perang Lawan Rusia di https://www.kompas.tv/article/272453/prajurit-ukraina-jaga-perbatasan-di-ibu-kota-kiev-yakin-bisa-menangkan-perang-lawan-rusia

Ia mengatakan Israel harus mengikuti sekutu Baratnya dengan menjatuhkan sanksi dan memberikan senjata ke Ukraina.

"Orang bisa bertanya sejak lama mengapa kami tidak dapat menerima senjata dari Anda atau mengapa Israel tidak menjatuhkan sanksi terhadap Rusia, mengapa Anda tidak menekan bisnis Rusia," kata Zelenskyy.

"Itu adalah pilihanmu saudara-saudaraku yang terkasih," tambahnya.

Video Editor: Ian

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/272462/minta-bantuan-ke-israel-presiden-ukraina-singgung-holocaust-perang-dunia-ii

Dianjurkan