Layanan Vaksinasi Dosis Pertama Masih Dibuka

  • 2 tahun yang lalu
SALATIGA, KOMPAS.TV - Meski tingkat capaian vaksinasi Covid-19 di Kota Salatiga, Jawa Tengah sudah melampaui target yang ditentukan oleh pemerintah pusat, namun Polres Salatiga masih terus membuka layanan vaksinasi Covid-19 dosis pertama bagi warga yang belum melakukan kesempatan vaksinasi.

Tingkat capaian vaksinasi Covid-19 di Kota Salatiga hingga awal Desember 2021 mencapai lebih dari 128 persen dengan jumlah peserta vaksinasi 80 persen lebih adalah penduduk Kota Salatiga. Meski Kota Salatiga sudah melampau target capaian vaksinasi yang ditentukan oleh pemerintah pusat yakni sebesar 70 persen, namun Polres Salatiga saat ini masih membuka layanan vaksinasi Covid-19 dosis pertama dengan menyediakan lebih dari 4.000 dosis vaksin.

Dengan dibukanya gerai layanan vaksinasi Covid-19 dosis pertama diharapkan bisa memberi kesempatan bagi warga yang belum bisa ikut vaksinasi dikarenakan sakit, kerja, berada di luar Kota Salatiga dan para lansia.

"Memberikan kesempatan pada warga masyarakat yang selama ini belum pernah sama sekali vaksin, yang kedua bagi masyarakat lansia yang belum sempat divaksin" ujar Iptu Mulyadi, Kasi Dokkes Polres Salatiga.

Hingga saat ini Polres Salatiga telah berhasil memvaksinasi sebanyak 63 ribu warga. Semakin banyak warga yang telah mengikuti vaksinasi Covid-19, diharapkan kekebalan komunal segera terbentuk.

#vaksinasicovid19 #polressalatiga #kekebalankomunal

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/242053/layanan-vaksinasi-dosis-pertama-masih-dibuka

Dianjurkan