Longsor di Lokasi Tambang Emas Menimbun 8 Petambang, 2 Selamat dan 6 Orang Meninggal Dunia

  • 3 tahun yang lalu
KOTAWARINGIN TIMUR, KOMPAS.TV - Sebanyak enam orang tewas tertimbun longsor di lokasi tambang emas, di Desa Tumbang Torung, Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah.

Baca Juga Pasukan Raider Lumpuhkan Teroris di Tambang Emas Banyuwangi di https://www.kompas.tv/article/224246/pasukan-raider-lumpuhkan-teroris-di-tambang-emas-banyuwangi

Keenam jenazah yang tertimbun longsor telah dievakuasi.

Longsor terjadi saat para korban tengah melakukan aktivitas tambang.

Sebanyak delapan orang yang berada di lubang tambang tertimbun longsor.

Dua orang di antaranya berhasil diselamatkan.

Baca Juga Gawat! Retakan Tanah di Sukabumi Melebar Setiap Harinya, Berpotensi Sebabkan Longsor di https://www.kompas.tv/article/225129/gawat-retakan-tanah-di-sukabumi-melebar-setiap-harinya-berpotensi-sebabkan-longsor

Menurut informasi, kegiatan tambang emas di lokasi tersebut sudah berlangsung sejak setahun.

Kini lokasi tambang emas yang diduga ilegal sudah dipasang garis polisi.


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/226858/longsor-di-lokasi-tambang-emas-menimbun-8-petambang-2-selamat-dan-6-orang-meninggal-dunia

Dianjurkan