Siap-siap Sekolah Tatap Muka, 446 Santri di Ponpes Divaksin Covid-19

  • 3 tahun yang lalu
PEKALONGAN, KOMPAS.TV - 446 santri dari pondok pesantren (Ponpes) yang ada di Kota Pekalongan, Jawa Tengah, mulai menjalani vaksinasi tahap pertama.

Pelaksanaan vaksinasi ini dilakukan di salah satu Madrasah Aliyah sebagai salah satu tahapan sebelum digelar pembelajaran tatap muka (PTM).

Baca Juga Kunjungi Kampung Purun, Sandiaga Uno Ungkap Kolaborasi Pariwisata dan Program Vaksinasi di https://www.kompas.tv/article/208184/kunjungi-kampung-purun-sandiaga-uno-ungkap-kolaborasi-pariwisata-dan-program-vaksinasi

Pemberian vaksin berjenis AstraZeneca ini disambut antusias oleh para santri dan siswa.

Vaksinasi ini adalah bagian dari ikhtiar atau usaha seluruh warga untuk keluar dari pandemi Covid-19.

Setelah divaksin, para santri ini diminta bisa meyakinkan keluarga ataupun teman-temannya yang belum divaksin.

Baca Juga Ini Kata Jubir Presiden dan Ahli Siber Soal Kebocaran Sertifikat Vaksin dan Data Pribadi Jokowi di https://www.kompas.tv/article/208094/ini-kata-jubir-presiden-dan-ahli-siber-soal-kebocaran-sertifikat-vaksin-dan-data-pribadi-jokowi

Diharapkan dengan vaksinasi kepada para siswa dan santri ini pembelajaran tatap muka (PTM) bisa segera dilaksanakan dengan aman dan nyaman.