Pertumbuhan Ekonomi & Kinerja Perdagangan Indonesia Masuk ke Kondisi Lebih Baik

  • 3 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi menyatakan pengumuman Badan Pusat Statistik soal pertumbuhan ekonomi kuartal II tahun 2021 menunjukan kabar gembira karena pertumbuhan ekonomi di angka 7,07%.

Hal itu menjadi bahasan Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi dalam dialog virtual mengenai kinerja pertumbuhan ekonomi kuartal II tahun 2021.

Dalam dialog, dibahas juga mengenai angka pertumbuhan ekonomi yang dilampirkan dalam data menunjukan kondisi yang sudah lebih baik.

Pertumbuhan ekonomi ditopang oleh beberapa sektor di antaranya pertumbuhan konsumsi rumah tangga, industri, ekspor barang dan sektor lainnya.

Angka pertumbuhan ekonomi yang terlampir dalam data menunjukan situasi yang membaik.

Selain Menteri Perdagangan, pertemuan juga dihadiri oleh Arsjad Rasjid, Ketua Umum Kadin Indonesia dan Muhamad Chatib Basri sebagai Ekonom.