92 Santri Dan Pegawai Di Pesantren Hubulo Positif Covid-19

  • 3 tahun yang lalu
- Akses keluar masuk di Pesantren Hubulo Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo diperketat setelah puluhan santri dan pegawai di pesantren tersebut terkonfirmasi positif covid-19.

Petugas hanya memperbolehkan satgas covid 19 untuk bisa keluar masuk pesantren, sementara para orang tua santri atau pengunjung lainnya tidak diizinkan masuk ke dalam, pasalnya kawasan pondok pesantren masuk zona merah penyebaran covid 19.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bone Bolango Meyrin Kadir mengatakan, saat ini sudah ada 92 santri Hubulo dan pegawainya yang terpapar covid 19.

Dari puluhan santri dan pegawai tersebut satu diantaranya mengalami gejala ringan, sementara puluhan santri lainnya tanpa gejala.

Meyrin menjelaskan penyebaran covid 19 di klaster pesantren berawal dari salah satu orang tua santri dinyatakan positif covid 19, saat dilakukan tracing, santri tersebut akhirnya ikut terpapar covid 19.

Sambil menunggu hasil swab PCR santri tersebut sempat masuk ke dalam pesantren dan tidur satu malam. Saat keluar hasil PCR, santri tersebut dinyatakan positif covid 19.

Saat ini puluhan santri dan pegawainya sedang menjalani isolasi terpusat di Asrama Haji Gorontalo karena tanpa gejala.

Sementara, untuk menekan penyebaran covid 19, pondok pesantren langsung di semprot cairan disinfektan.



#Pesantren #Hubulo #Bonebolango

Dianjurkan